Suara.com - Turnamen Mobile Legends: Bang-Bang Professional League Indonesia atau MPL ID Season 9 minggu 3 regular-season selesai digelar.
Pertandingan diselenggarakan pada Jumat sampai Minggu, 4-6 Maret 2022.
Setelah dua pekan sebelumnya klasemen dikuasai RRQ Hoshi, kali ini Onic Esports yang menanjak ke puncak.
Mereka mendapatkan total 6 poin dari total lima pertandingan.
Posisi ke-2 ditempati tim yang sedang dalam kondisi terbaiknya, Aura Fire.
Mereka sebenarnya sempat mencicipi posisi satu, namun disalip Onic usai tim landak kuning itu mengalahkan Geek Fam di pertandingan hari Minggu kemarin.
![Klasmen sementara MPL ID Season 9 minggu ketiga. [Instagram/@mpl.id]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/03/07/90407-klasmen-sementara-mpl-id-season-9-minggu-ketiga.jpg)
Sementara posisi ke-3 ditempati oleh RRQ Hoshi. Tim berjuluk raja dari segala raja ini mendapatkan 4 poin dari total enam pertandingan.
Lalu peringkat ke-4 ditempati Evos Legends. Meskipun mereka sempat mengalahkan RRQ Hoshi di laga El-Clasico kemarin, Evos masih belum mampu menggeser RRQ dengan 1 poin dari lima laga yang dijalankan.
Alter Ego yang pekan lalu ada di posisi ke-7 kini naik ke peringkat lima.
Baca Juga: Hasil MPL ID Season 9 Minggu Ketiga, 4-6 Maret 2022
Merangkaknya AE ke posisi sekarang terjadi usai mengalahkan Bigetron Alpha pekan lalu.