![Hasil spektroskopi simulasi dari gumpalan Europa. [NASA]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/26/94067-hasil-spektroskopi-simulasi-dari-gumpalan-europa.jpg)
Terutama untuk planet seperti Uranus dan Neptunus yang sejauh ini hanya melihat satu pesawat ruang angkasa mengunjungi dunia yang jauh itu.
Menurut Hammel, target ilmu pengetahuan lain yang direncanakan dalam tata surya termasuk cincin Saturnus, atmosfer bulan Titan yang pekat.
Kemudian, pengamatan beberapa objek es di Sabuk Kuiper, dan gumpalan sporadis yang diduga muncul dari bulan es Europa dalam rekaman Teleskop Luar Angkasa Hubble.
Europa adalah target misi Europa Clipper NASA dan kemungkinan pengamatan Webb akan membantu pesawat ruang angkasa masa depan itu dengan pekerjaannya.
"Kami berencana mengambil citra Europa beresolusi tinggi untuk mempelajari permukaannya dan mencari aktivitas plume dan proses geologi aktif," kata Hammel.