Dia juga pernah diperlihatkan menggunakan pedang di beberapa pertempuran lain, misalnya saat Roger dan Shirohige bertarung selama tiga hari tiga malam di sebuah pulau tanpa henti.
Tangisan Shanks
Inilah salah satu tanda tanya sekaligus misteri besar yang muncul di sepanjang seri. Banyak fans yang penasaran dengan adegan Shanks menangis di depan Roger.
Seperti yang kita ketahui, Roger sudah lama menerima Shanks menjadi krunya. Ternyata, hubungan Shanks dan Roger bahkan bisa dikatakan sangat dekat.
Buktinya, Roger rela mewariskan topi jeraminya kepada Shanks. Artinya, Roger memiliki kepercayaan diri yang besar terhadap sosok Shanks.
Namun, bisa juga ada hubungan lain di antara keduanya. Hal inilah yang kemudian membuat banyak penggemar penasaran hingga saat ini.
Beberapa penggemar berasumsi bahwa Shanks merasa berhutang budi kepadanya atas apa yang telah dilakukan Roger kepadanya, yakni karena Roger sudah mau menerimanya sebagai kru dan merawatnya.
Shanks mungkin sedih karena dia harus berpisah dengan pria yang dianggap ayahnya sendiri. Namun, ada juga spekulasi lain yang berkembang di kalangan penggemar yang menyatakan bahwa Shanks merasa bersalah terhadap Roger.
Mimpi Gol D. Roger
Baca Juga: Fakta One Piece: Seberapa Kuat Luffy sebagai Yonko
Selama serial One Piece sudah berjalan sejak dua dekade lalu, impian Monkey D. Luffy selalu sama, yaitu menemukan One Piece dan menjadi raja bajak laut.