Suara.com - Setelah kita mengenal META Tank pada Season 24, musim terbaru (Season 25) diyakini menghadirkan META Mage. Akun Instagram resmi MPL Indonesia baru saja membahas mengenai pentingnya peran Midlaner di musim ini.
"Sepertinya Midlaner semakin menggendong permainan ya guys," tulis akun Instagram @mpl.id.official. Jika diperhatikan, pernyataan tersebut sejalan dengan statistik hero Mage yang mulai populer di Mobile Legends.
Tak hanya populer, 10 hero dengan Ban Rate tertinggi di rank Legend ke atas didominasi oleh hero yang menghasilkan Magic Damage.
Beberapa hero tersebut termasuk Julian, Valentina, Xavier, dan Karina. Cecilion, Faramis, dan Selena juga termasuk hero yang cukup diwaspadai di Season 25.
BACA JUGA: Daftar Hero Mobile Legends, Lengkap Berdasarkan Role
Pada rank Legend ke atas, Julian menjadi hero dengan Ban Rate tertinggi mencapai 92.43 persen. Xavier dan Valentina menempati posisi ketiga dan keempat dengan Ban Rate di angka 60 persen.

Patch Note 1.6.94 yang hadir pada akhir Juni lalu turut membuat keberadaan Midlaner menjadi sangat penting dan bisa "menggendong" tim.
"Kami akan melakukan perubahan pada minion Mid Lane sementara mengurangi dampak Jungler pada hero lain di fase Laning. Kami juga akan merilis serangkaian penyesuaian Equipment dan hero yang membuat para Mage dapat memainkan peran yang lebih penting di dalam pertandingan," bunyi pernyataan Moonton dalam update terbaru di Mobile Legends.
BACA JUGA: Ini Cara Counter Hero Mobile Legends yang Tak Banyak Player Tahu
Baca Juga: Berhadiah Premium Skin Fragment, Klaim Kode Redeem ML 11 Juli 2022
Mochammad Ryan Batistuta atau lebih dikenal sebagai KB memberikan pendapatnya terkait META Midlaner yang diyakini bakal menghiasi Season 25.