Rekomendasi Perangkat Kerja Hybrid dari HP

Dythia Novianty Suara.Com
Senin, 08 Mei 2023 | 06:19 WIB
Rekomendasi Perangkat Kerja Hybrid dari HP
Ilustrasi kerja hybrid. [Shridhar Gupta/Unsplash]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Inovasi yang diberikan termasuk fitur multi-kamera yang memungkinkan pengguna tetap tampak di layar dan wajah terdeteksi meski sambil melakukan share screen dan Auto Camera Select sehingga rapat jadi lebih menarik dan alami.

Perangkat HP EliteBook dan ProBook generasi terbaru.

Semua itu dilengkapi dengan HP Presence untuk kolaborasi lebih premium dan peningkatan produktivitas.

Berikut perangkat yang diperlukan untuk mendukung fleksibilitas hybrid:

1.  Seri PC HP EliteBook 800 dan 805 G10:

Menampilkan laptop bisnis konvertibel tercanggih di dunia yang mengedepankan pengalaman kolaborasi, dan teknologi HP Presence membuat rapat virtual menjadi nyata dan interaktif.

HP EliteBook 800 . [HP Inc.]
HP EliteBook 800 . [HP Inc.]

Dilengkapi dengan prosesor Intel CoreTM Generasi ke-138 atau prosesor AMD RyzenTM generasi terbaru dan memori LPDDR5 hingga 64GB10, seri ini memiliki fitur keamanan dan pengelolaan yang dirancang untuk perusahaan.

2. Seri PC HP EliteBook 600 dan 605 G10:

PC ini dilengkapi dengan prosesor Intel CoreTM Generasi ke-138, atau prosesor AMD RyzenTM generasi terbaru.

Baca Juga: Top 3 Cafe di Semarang Paling Populer, Tawarkan Suasana Nyaman dan Cozy

Perangkat HP EliteBook 600 Series memiliki dua USB Tipe A (USB 3.2 Gen 1), satu ThunderboltTM 4 dengan port USB4 Type-C, dan satu port USB Type-C multifungsi untuk memudahkan konfigurasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI