Infinix Smart 8: Spesifikasi dan Harga Resmi di Indonesia

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 05 Desember 2023 | 19:00 WIB
Infinix Smart 8: Spesifikasi dan Harga Resmi di Indonesia
Spesifikasi dan harga Infinix Smart 8 yang resmi meluncur di Indonesia, Selasa (5/12/2023). [Infinix Indonesia]

Suara.com - Infinix Smart 8 resmi diluncurkan ke Indonesia. Ini adalah HP Infinix kelas entry level yang dijual dengan harga Rp 1 jutaan.

Country Marketing Manager Infinix Indonesia, Sergio Ticoalu menyatakan, Smart 8 yang baru saja meluncur di akhir tahun ini jadi salah satu seri istimewa baginya. Selain harga yang kompetitif, Infinix Smart 8 juga membawa fitur-fitur inovatif di kelasnya.

"Sebagai ultra-essential smartphone series, aspek audio, pengalaman layar, hingga durabilitas, Infinix Smart 8 ini tetap kami optimalkan untuk mendukung multitasking dan pengalaman entertainment tetap mumpuni," kata Sergio dalam siaran pers, dikutip Selasa (5/12/2023).

Spesifikasi Infinix Smart 8
Infinix Smart 8 hadir dengan ukuran dimensi 163.6 x 75.6 x 8.5 mm dengan bobot 184 gram. Salah satu yang menarik dari desain ponsel ini yaitu hadirnya fitur magic ring yang ada di kamera belakang.

Spesifikasi dan harga Infinix Smart 8 yang resmi meluncur di Indonesia, Selasa (5/12/2023). [Infinix Indonesia]
Spesifikasi dan harga Infinix Smart 8 yang resmi meluncur di Indonesia, Selasa (5/12/2023). [Infinix Indonesia]

"Fitur unik ini menambah kesan interaktif dalam menampilkan notifikasi pada layar Smart 8 saat digunakan," ucap Sergio.

Infinix Smart 8 memiliki layar IPS LCD berukuran 6,6 inci, resolusi 720 x 1612 piksel, refresh rate 90Hz, kecerahan maksimal 500 nits, dan kerapatan piksel 267 ppi.

Ponsel ini membawa kamera utama 13MP dan satu kamera tambahan di bagian belakang. Lalu sisi depan ada kamera selfie 8MP berdesain punch-hole alias lubang.

Prosesornya adalah Unisoc T606 yang dipasangkan dengan opsi penyimpanan 3GB/64GB dan 4GB/128GB. Kemudian sistem operasinya adalah Android T Go.

Baterai Infinix Smart 8 berkapasitas 5.000mAh dengan charger kabel 10W. Fitur lainnya yakni dual SIM, 4G, slot Micro SD hingga 2TB, RAM tambahan hingga 4GB, USB-C, hingga sensor sidik jari di samping.

Baca Juga: Daftar Harga Terbaru HP Infinix Desember 2023, Terlengkap!

Harga Infinix Smart 8

  • 3GB/64GB = Rp 1.099.000
  • 4GB/128GB = Rp 1.249.000

Infinix Smart 8 bisa dibeli di Infinix Official Store melalui mitra e-commerce seperti Shopee, Lazada, Akulaku, Tokopedia, dan Blibli pada sesi flash sale mulai 6 Desember 2023 pukul 00.00 WIB.

Spesifikasi dan harga Infinix Smart 8 yang resmi meluncur di Indonesia, Selasa (5/12/2023). [Infinix Indonesia]
Spesifikasi dan harga Infinix Smart 8 yang resmi meluncur di Indonesia, Selasa (5/12/2023). [Infinix Indonesia]

Selama Flash Sale, konsumen berkesempatan mendapatkan promo gratis ongkir dan cicilan bunga rendah melalui program PayLater, dengan syarat dan ketentuan yang berlaku sesuai dengan platform pembelian.

Selain itu konsumen akan mendapatkan SIM Card Smartfren dalam kotak Infinix Smart 8, dengan bonus kuota 15 GB per bulan selama dua tahun. Untuk mendapatkan bonus kuota, konsumen hanya perlu mengisi pulsa minimal Rp 25 ribu setiap bulannya melalui outlet terdekat atau lewat aplikasi mySF.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI