- 0-20 artinya Tidak Setia
- 20-40 artinya Cukup Setia
- 40-50 artinya Setia Banget
Maka, jika kamu mendapatkan skor antara 40-50, kesetiaan kamu akan dianggap tidak perlu diragukan lagi. Akan tetapi, jika skor hanya 0-20, itu menunjukkan kamu tidak setia.
Meskipun Tes Kesetiaan Google Form ini sedang viral dan tampak menarik, penting untuk diingat bahwa ini hanya untuk hiburan semata.
Tidak menunjukkan kebenaran dan indikator nyata seseorang setia atau tidak dalam suatu hubungan. Terkadang membuktikan diri di dunia nyata lebih penting daripada mengukur diri berdasarkan teori semata.
Pasalnya, banyak yang menilai Tes Kesetiaan pasangan Google Form ini menimbulkan kegaduhan di antara pasangan, hubungan toxic dan perselihan. Tes ini rentan mengurangi kepercayaan di antara pasangan yang menjalin hubungan tanpa kedewasaan pola pikir.
Oleh karena itu, penting untuk mengingat poin di atas bahwa hasil tes tidak menunjukkan perasaan yang sebenarnya dari seseorang yang mengikutinya. Kamu bahkan bisa membuat sendiri Tes Kesetiaan menggunakan Google Form kemudian membagikannya ke follower di sosial media untuk bersenang-senang bersama follower sosmed kamu.
Demikian itu informasi link Tes Kesetiaan Google Form. Tujuannya adalah untuk seru-seruan saja, sebuah hiburan di kalangan netizen untuk meningkatkan minat masyarakat pada konten kreatif.
Kontributor : Mutaya Saroh