Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Samsung Galaxy M15 5G

Agung Pratnyawan Suara.Com
Jum'at, 05 Juli 2024 | 15:52 WIB
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Samsung Galaxy M15 5G
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Samsung Galaxy M15 5G. [Suara.com]

Suara.com - Berikut adalah perbandingan spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G vs Samsung Galaxy M15 5G yang mungkin sedang membuat Anda bingung.

Sebagaimana diketahui, Samsung baru saja merilis ponsel bertajuk Samsung Galaxy M15 5G  pada akhir Juni 2024 lalu. Ponsel ini membawa spesifikasi keren meski dijual dengan harga murah yakni Rp2 jutaan.

Akan tetapi, beberapa pengguna membandingkan Samsung Galaxy M15 5G dengan Samsung Galaxy A15 5G yang sudah lebih dulu dirilis Samsung.

Pada dasarnya, keduanya membawa spesifikasi yang jauh berbeda. Samsung Galaxy A15 5G secara spesifikasi lebih unggul ketimbang Samsung Galaxy M15 5G.

Samsung Galaxy A15 5G sudah dilengkapi dengan RAM 8 GB dengan penyimpanan internal 256 GB. Perangkat ini berjalan pada sistem operasi Android 14 + One UI 6. 

Produk Samsung yang sudah dirilis akhir tahun 2023 lalu itu ditenagai oleh Mediatek Dimensity 6100+ Octa-core sementara GPU-nya adalah Mali-G57 MC2. Ponsel  ini dilengkapi dengan Bluetooth, GPS, GALILEO, GLONASS, BDS, QZSS, dan USB Type-C 2.0.

Ponsel ini ditenagai baterai Li-Po 5000 mAh + 25W. Samsung Galaxy A15 5G memiliki layar Super AMOLED 6,5 inci dengan resolusi 1080 x 2340 piksel. Perangkat ini tersedia dalam berbagai warna termasuk Hitam, Kuning Personality, Biru Fantasi, dan Biru Optimis.

Spesifikasi Samsung Galaxy M15 5G

Sementara Samsung Galaxy M15 5G didesain dengan layar Super AMOLED 6,5 inci dengan kecepatan refresh 90Hz. Layarnya memiliki kecerahan 800 nits yang seharusnya menawarkan visibilitas luar ruangan yang baik.  

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Infinix GT20 Pro vs Redmi Note 13 Pro 5G, Duel HP Rp 4 Jutaan

Galaxy M15 memiliki kemiripan dengan pendahulunya dalam hal desain, akan tetapi secara kinerja tidak. Sebab Galaxy M15 5G hanya dibekali dengan chipset Dimensity 6100+ Octa Core.

Prosesor ini dipasangkan dengan RAM 4GB dan penyimpanan 128GB. Kapasitas penyimpanan tersebut dapat diperluas hingga 1TB melalui kartu MicroSD. 

Namun, Samsung Galaxy M15 5G unggul dalam kapasitas baterai karena sudah memiliki baterai 6000 mAh.

Yang membuat ponsel ini tetap awet adalah baterai berkapasitas 6.000mAh yang mendukung pengisian cepat 25W. Khususnya, Galaxy M15 5G 

Untuk fotografi, Galaxy M15 5G memiliki sistem tiga kamera belakang. Konfigurasi ini didukung oleh kamera utama 50MP, disertai kamera ultrawide 5MP dan lensa makro 2MP. Swafoto dan panggilan video ditangani oleh kamera depan 13MP.

Spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G

Samsung Galaxy A15 5G. (Samsung)
Samsung Galaxy A15 5G. (Samsung)

Ukuran layar: 6.5 inci, 1080 x 2340 pixels, Super AMOLED, 90Hz
Memori: RAM 8 GB, Memori internal 256 GB
Sistem operasi: Android
CPU: Mediatek Dimensity 6100+ (6 nm), Octa-core up to 2.2Ghz
Kamera: Triple 50 MP f/1.8 (wide) AF, 5 MP f/2.2 (ultrawide), 2 MP f/2.4 (macro); depan 13 MP f/2.0 (wide)
SIM: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Baterai: 5000 mAh, non-removable
Harga: Rp3,4 juta

Spesifikasi Samsung Galaxy M15 5G

Samsung Galaxy M15 5G. [Samsung]
Samsung Galaxy M15 5G. [Samsung]

Ukuran layar:6.5" full rectangle, Super AMOLED, 90Hz
Memori: RAM 6 GB, Memori internal 128 GB
Sistem operasi: Android
Prosesor: Dimensity 6100+ Octa Core
Kamera:  50MP + ultra-wide 5MP + makro 2MP; depan 13 MP f/2.0 (wide)
SIM: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Baterai: 6000 mAh, non-removable
Harga: Rp2,5 juta

Itulah perbandingan antara Samsung Galaxy A15 5G vs Samsung Galaxy M15 5G yang mungkin sedang Anda cari. Semoga informasi ini bermanfaat!

Kontributor : Damai Lestari

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI