Jelang Upacara 17 Agustus, Pemerintah-Pengusaha Kompak IKN Sudah 'Full' 5G

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 13 Agustus 2024 | 15:46 WIB
Jelang Upacara 17 Agustus, Pemerintah-Pengusaha Kompak IKN Sudah 'Full' 5G
Jokowi dan Prabowo saat ada di IKN. [Ist]

Suara.com - Pemerintah RI dan pengusaha kompak kalau jaringan 5G sudah menyelimuti Ibu Kota Nusantara (IKN) jelang penyelenggaraan Upacara 17 Agustus 2024 mendatang. 

Dari sisi pengusaha, Presiden Direktur Smartfren Merza Fachys mengaku kalau pihaknya sudah menyiapkan internet 5G sebagai pendukung Upacara Hari Kemerdekaan RI di IKN.

"5G, iya (full)," kata Merza saat ditemui di kawasan Kemayoran, Jakarta, Senin (13/8/2024).

Menurut Merza, seluruh wilayah IKN dipastikan memiliki jaringan 5G.  Namun syaratnya ponsel yang dimiliki pengguna juga sudah harus mendukung 5G.

Sebab jika tidak, maka internet yang dipakai akan berubah jadi 4G. Merza pun menganggap itu hal biasa.

"Kalau (ponsel) orang 5G, kalau enggak ada, terus turun ke 4G, itu biasa," imbuhnya.

Sementara dari sisi Pemerintah RI, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menjamin kalau IKN akan dialiri jaringan 5G. 

Menkominfo Budi Arie Setiadi bahkan sesumbar kalau internet generasi kelima itu akan menjadi tulang punggung IKN sebagai kota pintar alias smart city.

"Kami ingin memberikan pelayanan publik yang lebih efisien dan berkelanjutan. Teknologi 5G juga akan menjadi tulang punggung sistem smart city di IKN,” ungkap Budi Arie, dikutip dari siaran pers Kominfo, Selasa (13/8/2024).

Baca Juga: Pengusaha Lokal Minta Dilibatkan Pembangunan Infrastruktur Internet di IKN

Lebih lanjut Budi Arie menjelaskan, implementasi konsep smart city di IKN mencakup adaptasi teknologi digital dalam berbagai aspek kehidupan, mulai dari layanan publik hingga pengelolaan lingkungan. 

"Infrastruktur telekomunikasi yang kuat, termasuk jaringan internet berkecepatan tinggi dan teknologi canggih seperti Internet of Things (IoT), akan menjadi fondasi bagi IKN sebagai kota cerdas," jelasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI