Canon EOS R5 Mark II: Mirrorless Hybrid Profesional

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 10 September 2024 | 09:57 WIB
Canon EOS R5 Mark II: Mirrorless Hybrid Profesional
Canon EOS R5 Mark II. [Datascrip]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kamera ini juga telah memanfaatkan fitur AI yakni Deep Learning dengan jaringan neural yang kompleks dan algoritma yang canggih.

Bersama dengan Accelerated Capture System dan Dual Pixel Intelligent AF yang baru, menghasilkan peningkatan inovatif dalam pengenalan dan kecepatan AF, pengurangan noise, peningkatan resolusi dalam kamera, serta auto exposure dan white balance yang lebih akurat.

Pengguna yang mengambil gambar di sebuah acara yang ramai orang seperti konser, akan mendapatkan keuntungan dari fitur Register People Priority pada kamera ini.

Sebab, fitur ini menghadirkan pendeteksian pada orang tertentu secara persisten dengan mendaftarkan wajahnya terlebih dahulu.

Fitur ini telah ditingkatkan agar dapat mendeteksi subjek meskipun subjek tersebut tengah menghadap ke samping.

Mode Action Priority AF terbaru dari EOS R5 Mark II juga juga sangat berguna bagi fotografer olahraga.

Canon EOS R5 Mark II. [Datascrip]
Canon EOS R5 Mark II. [Datascrip]

Mode ini dapat mengenali gerakan yang menonjol dalam olahraga dan fokus pada momen penting.

Kamera dapat menganalisis posisi bola, gerakan sendi, dan keberadaan berbagai subjek melalui deep learning.

Untuk kemampuan videonya, EOS R5 Mark II sanggup merekam hingga resolusi DCI 8K/ 30 fps atau 4K/ 60 fps, berikut format RAW dan HDR.

Baca Juga: Perjalanan 48 Tahun Kolaborasi Canon Datascrip, Luncurkan 4 Sustainable Programs

Beberapa fitur sistem Cinema EOS yang berorientasi pada produksi profesional, juga disertakan untuk kebutuhan pembuatan film dan produksi video profesional.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI