Tak Banyak Berubah, Samsung Galaxy A26 Masih Pertahankan Desain Poni

Jum'at, 14 Februari 2025 | 16:03 WIB
Tak Banyak Berubah, Samsung Galaxy A26 Masih Pertahankan Desain Poni
Samsung Galaxy A25 5G resmi dijual ke Indonesia, Selasa (9/1/2023). [Suara.com/Dicky Prastya]

Suara.com - Setelah merilis seri S pada Januari 2025 lalu, Samsung kini bersiap merilis seri A terbarunya yaitu Samsung Galaxy A26. Dalam render beredar, detail desain perangkat tersebut akhirnya terungkap.

Bocoran mengenai desain Samsung Galaxy A26 ini diungkap oleh Arsene Lupin melalui laman X miliknya. Dalam render ini terungkap sejumlah tampilan ciamik perangkat tersebut.

Dilansir dari Gizmochina, Samsung Galaxy A26 rupanya masih menggunakan poni tetesan air dan dagu menonjol di bagian bawah perangkat.

Berdasarkan bocoran render ini, Samsung Galaxy A26 memiliki tampilan yang mirip dengan Samsung Galaxy A26 dan Samsung Galaxy A56. Kamera perangkat ini berada dalam modul berbentuk pil dengan panel datar.

Tidak hanya itu, Samsung Galaxy A26 juga membawa desain Key Island di sisi kanan. Bocoran lainnya menyebut bahwa perangkat ini membawa varian warna putih, hitam dan hijau.

Render Samsung Galaxy A26. (OnLeaks x Android Headline)
Render Samsung Galaxy A26. (OnLeaks x Android Headline)

Laporan sebelumnya menyebut bahwa Samsung Galaxy A26 akan menggunakan layar Full HD Plus berukuran 6,64 inci atau 6,7 inci dengan kecepatan refresh rate 120Hz.

Secara fisik, Samsung Galaxy A26 membawa ukuran 164 x 77,5 x 7,7 mm dan berat 209 gram. Hal ini membuat perangkat tersebut lebih ramping dan ringan dari pendahulunya.

Lebih lanjut, rumor yang beredar memastikan jika Samsung Galaxy A26 akan membawa baterai 5.000 mAh. Perangkat ini juga mengandalkan sistem operasi Android 15 sebagai jeroan andalannya.

Belum banyak informasi yang beredar mengenai spesifikasi Samsung Galaxy A26. Perlu menanti hingga perangkat ini dirilis resmi oleh Samsung. Sampai saat ini, vendor HP tersebut masih pelit berbicara terkait perangkatnya tersebut.

Baca Juga: Tidak Hanya Tahan Banting tapi Juga Lebih Cerah, Ini Rahasia Samsung Galaxy S25 Ultra

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI