3 Cara Menonaktifkan WhatsApp Tanpa Mematikan Data Seluler

Sabtu, 04 Oktober 2025 | 11:18 WIB
3 Cara Menonaktifkan WhatsApp Tanpa Mematikan Data Seluler
Ilustrasi WhatsApp - Cara Menonaktifkan WhatsApp Tanpa Mematikan Data Seluler [Pexels]

Hapus data aplikasi hanya akan menyebabkan data di dalam aplikasi WhatsApp terhapus semua, tetapi aplikasinya masih ada.

Efek dari menghapus data aplikasi WhatsApp sama seperti uninstall, yakni akun pengguna akan dinonaktifkan sementara, sehingga pengguna juga tidak akan menerima notifikasi dari WhatsApp. Berikut caranya.

  • Buka menu Pengaturan di ponsel
  • Silakan mulai menghapus data aplikasi WhatsApp, cara pada setiap ponsel dapat berbeda-beda
  • Pada HP Android Xiaomi, pengguna bisa membuka menu pengaturan ‘Aplikasi’ lalu pilih opsi ‘Kelola Aplikasi’ dan pilih aplikasi WhatsApp, kemudian klik opsi ‘Hapus Data’
  • Setelah menghapus data aplikasi, WhatsApp akan direset seperti aplikasi baru dan akun WhatsApp pengguna akan dikeluarkan
  • Jika akun telah dikeluarkan, maka pengguna tidak lagi menerima notifikasi dari WhatsApp
  • Jika ingin kembali mengakses akun WhatsApp, pengguna tinggal log in kembali dengan nomor telepon yang sama.

Ada risiko riwayat chat akan hilang ketika pengguna log in kembali, sehingga disarankan untuk melakukan pencadangan chat terlebih dahulu seperti cara pertama.

3. Mematikan Notifikasi

Cara ketiga ini bisa dibilang cara paling aman karena pengguna tidak perlu uninstall atau menghapus data WhatsApp. Pengguna hanya perlu mematikan notifikasi aplikasi. Berikut caranya.

  • Buka menu pengaturan di ponsel
  • Silakan matikan notifikasi untuk aplikasi WhatsApp, cara pada setiap ponsel dapat berbeda-beda
  • Jika di iPhone, pengguna dapat mematikan notifikasi untuk aplikasi WhatsApp dengan membuka menu pengaturan bertajuk ‘Pemberitahuan’
  • Pilih aplikasi WhatsApp dan geser tombol untuk menonaktifkan opsi ‘Izinkan Pemberitahuan’
  • Ketika notifikasi dinonaktifkan, pengguna tidak akan mendapatkan pemberitahuan jika ada pesan baru yang masuk ke WhatsApp di layar ponsel.

Kontributor : Rizky Melinda

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI