Nasihat "Nyeleneh" Tora Sudiro di Pernikahan Boiyen yang Bikin Tamu Ngakak!

Minggu, 16 November 2025 | 16:05 WIB
Tora Sudiro usai menghadiri pernikahan Boiyen dan Ezel di ICE BSD, Tangerang Selatan pada Sabtu, 15 November 2025. [Suara.com/Rena Pangesti]

Suara.com - Pernikahan Boiyen dengan Rully Anggi Akbar tidak hanya dipenuhi doa-doa tulus, tetapi juga oleh canda tawa khas para sahabatnya.

Aktor Tora Sudiro, yang turut hadir di acara yang digelar di ICE BSD, Tangerang Selatan, Sabtu (15/11/2025), sukses mencuri perhatian dengan pesan uniknya untuk sang pengantin baru.

Sebelum itu, Tora Sudiro lebih dulu memberikan pujian buat Boiyen yang tampil sangat cantik di hari bahagia.

"Bahagia banget dia. Wah, gila. Cantik banget lagi tadi hari ini aku ngelihat Boyen tuh. Wah, seperti yang ada di mimpiku," ujar Tora Sudiro.

Suami Mieke Amalia itu pun tak lupa menyampaikan doa terbaiknya agar pernikahan sahabatnya langgeng dan abadi.

"Pokoknya Boiyen cantik banget, Boiyen terlihat bahagia banget. Pokoknya selamat juga buat Boiyen dan suami, semoga kekal abadi selamanya," tuturnya.

Namun, bukan Tora Sudiro namanya jika tidak menyisipkan humor dalam setiap kesempatannya. Momen tersebut terjadi saat ia diminta untuk memberikan pesan khusus kepada Boiyen dan suami.

Tanpa ragu, aktor 52 tahun itu memberikan nasihat yang nyeleneh namun sukses mengundang gelak tawa.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI