Kabar Duka dari Startup Unicorn: eFishery Lakukan PHK

Sabtu, 27 Juli 2024 | 10:48 WIB
Kabar Duka dari Startup Unicorn: eFishery Lakukan PHK
Perusahaan yang bergerak di bidang teknologi perikanan atau aquakultur ini terpaksa melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap sejumlah karyawan.

Suara.com - Startup yang pernah jadi primadona, eFishery, baru-baru ini mengumumkan kabar kurang menyenangkan. Perusahaan yang bergerak di bidang teknologi perikanan atau aquakultur ini terpaksa melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap sejumlah karyawan.

Keputusan ini diambil sebagai bagian dari upaya restrukturisasi perusahaan. Meskipun tidak disebutkan secara detail jumlah karyawan yang terkena dampak, PHK ini tentu saja menjadi pukulan bagi para karyawan yang harus kehilangan pekerjaan.

Vice President of Public Affairs eFishery Muhammad Chairil menyatakan untuk mendukung karyawan yang terdampak, perusahaan berkomitmen melakukan upaya yang terbaik, termasuk membantu mencari peluang karier.

“eFishery akan membantu karyawan yang terdampak dalam mencari peluang karier baru yang sesuai dengan minat dan keahlian mereka,” kata Chairil dalam keterangan resminya dikutip Sabtu (27/7/2024).

Langkah PHK ini diambil sebagai konsekuensi dari penyesuaian strategi bisnis yang dilakukan oleh perusahaan.

Chairil menambahkan bahwa eFishery juga menyediakan layanan konseling dan dukungan untuk membantu karyawan yang terdampak melewati masa transisi ini. Serta, perusahaan akan memberikan fasilitas transisi.

“eFishery akan membantu memfasilitasi proses transisi karyawan yang terdampak sehalus dan semudah mungkin,” ujarnya. Chairil menuturkan bahwa keputusan PHK yang diambil eFishery telah melalui pertimbangan yang sangat matang berdasarkan restrukturisasi dan perubahan strategi bisnis perusahaan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI