Suara.com - Fiorentina sukses memimpin klasemen sementara Serie A setelah meraih kemenangan telak 3-0 atas Atalanta. Sementara AC Milan dipermalukan oleh Napoli setelah menderita kekalahan telak 0-4 di San Siro.
Menjamu Atalanta di Stadio Artemio Franchi, Senin (5/10/2015) dini hari, Fiorentina mampu tampil dominan. Josip Ilicic membuka kemenangan di menit ke-6 dari titik penalti sebelum Borja Valero dan Verdu melengkali kemenangan La Viola menjadi 3-0.
Hasil tersebut membuat Fiorentina menggeser Inter Milan dan memuncaki klasemen Serie A setelah mengantongi 18 poin dari tujuh pertandingan. Sedangkan Inter yang berada di posisi kedua terpaut dua poin di bawah Fiorentina.
Sementara di San Siro, Milan dipermalukan Napoli 0-4. Lorenzo Insigne menyumbangkan dua gol dan dua gol Napoli lainnya dicetak oleh Alan dan satu gol bunuh diri Rodrigo Ely. Napoli saat ini naik ke posisi ke-6, sedangkan Milan di posisi ke-11.
Sedangkan di posisi ke-12 ada juara bertahan Juventus yang menang 3-1 atas Bologna. Gol Bianconeri di Juventus Stadium dicetak oleh Alvaro Morata, Pualo Dybala dari titik penalti dan satu gol lagi dari pemain barunya, Sami Khedira.
Fiorentina Pimpin Seri A, Milan Tumbang di San Siro
Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 05 Oktober 2015 | 06:00 WIB

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
AC Milan Resmi Unggah Video Jay Idzes, dari Rumor Jadi Kenyataan?
06 Mei 2025 | 10:43 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 07:09 WIB
Bola | 20:04 WIB
Bola | 17:50 WIB
Bola | 17:31 WIB
Bola | 16:42 WIB