Suara.com - Pemain Bhayangkara FC Vladimir Vujovic terlihat bertukar jersey dengan Pemain Persija Ismed Sofyan seusai pertandingan kedua tim di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (23/3/2018). Padahal, kedua pemain itu sebelumnya tak akur.
Tidak akurnya kedua pemain terlihat saat Vujovic masih memperkuat Persib Bandung. Saat laga Persib berhadapan dengan Persija di Bandung, Vujovic pernah berseteru dengan Ismed Sofyan.
Aksi Vujovic tidak berhenti sampai di situ. Di pertemuan kedua Persija vs Persib di Solo, Vlado sapaan akrabnya dianggap mengacungkan jari tengah kepada suporter Persija, Jakmania.
Tentunya, hal itu membuat banyak kalangan geram. Namun, Vlado membantah hal tersebut.
"Saya dan Ismed hanya menjadi musuh di lapangan. Di luar lapangan kami seperti orang-orang lain," jelas dia.
"Tahun lalu saya mengacungkan jari tengah ke suporter Persija itu tidak benar. Saya tidak melakukan itu ke semua fans Persija, hanya ada satu dua orang yang ngomong ke saya dan saya hanya begitu ke beberapa orang saja," kata Vujovic seusai laga.
"Di luar 90 menit kami orang orang yang ramah. Sebelum pertandingan saya bilang ayo lupakan semuanya yang kemarin. Setelah pertandingan, kami orang normal. Siapapun yang kalah tidak masalah," tambah Vujovic.
Pertandingan itu sendiri berakhir imbang dengan skor 0-0. Kedua tim bermain ketat saring jual beli serangan, meski gagal menjadi gol.