Masuki Proses Finalisasi, Tak Lama Lagi Shin Tae-Yong Bakal Latih Timnas

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 23 Desember 2019 | 16:00 WIB
Masuki Proses Finalisasi, Tak Lama Lagi Shin Tae-Yong Bakal Latih Timnas
Mantan pelatih Timnas Korea Selatan, Shin Tae-yong. (Johannes Eisele/AFP).

Suara.com - Ketua Umum PSSI Komjen Pol. Mochamad Iriawan mengatakan, penetapan pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-Yong sebagai juru taktik tim nasional Indonesia tinggal finalisasi.

"Sedang finalisasi dalam satu pekan ke depan," ujar Iriawan kepada Antara di Jakarta, Senin (23/12/2019).

Menurut lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu, proses akhir tersebut untuk menjajaki apakah Shin Tae-Yong bersedia atau tidak menangani tim berjuluk Garuda.

Jika semuanya berjalan sesuai rencana, pelatih tim nasional Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut akan segera menduduki kursi pelatih timnas Indonesia yang lowong sepeninggal Simon McMenemy.

Pertemuan PSSI dengan Calon Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong di Malaysia, Selasa (19/11/2019). (dok. PSSI)
Pertemuan PSSI dengan Calon Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong di Malaysia, Selasa (19/11/2019). (dok. PSSI)

"Insya Allah segera diresmikan. Kalau sudah pasti, para pewarta pasti akan diundang dalam pengumumannya," kata Iwan Bule menambahkan.

Shin Tae-Yong sebelumnya menjadi salah satu kandidat pelatih timnas Indonesia bersama pelatih berkewarganegaraan Spanyol Luis Milla.

Selain menangani timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018, Tae-Yong pernah menangani timnas U-20 Korea Selatan di Piala Dunia U-20 tahun 2017.

Pelatih Korea Selatan Shin Tae-yong saat memimpin sesi latihan skuatnya di Nizhny Novgorod Stadium. Johannes EISELE / AFP
Pelatih Korea Selatan Shin Tae-yong saat memimpin sesi latihan skuatnya di Nizhny Novgorod Stadium. Johannes EISELE / AFP

Pelatih berusia 49 tahun itu juga telah memaparkan program-programnya jika terpilih sebagai pelatih timnas Indonesia kepada PSSI di Kuala Lumpur, Malaysia, 19 November lalu.

Salah satu janjinya, kalau menjadi juru taktik Garuda, Tae-Yong akan membawa serta staf pelatih timnas U-20 Korea Selatan yang berada di balik kesuksesan skuat Negeri Ginseng mencapai final Piala Dunia U-20 tahun 2019 di Polandia.

Baca Juga: Respons Waketum PSSI Soal Kabar Shin Tae-yong Negosiasi dengan Tim Lain

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI