Akhirnya! Gerbang Stadion Bundesliga Kembali Terbuka untuk Fans

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 16 September 2020 | 17:44 WIB
Akhirnya! Gerbang Stadion Bundesliga Kembali Terbuka untuk Fans
Suasana Allianz Arena yang merupakan kandang dari Bayern Munich di malam hari. [Christof STACHE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Aturan serupa dilaporkan akan berlaku untuk bidang olahraga lain yang selama ini berlangsung tanpa penonton.

Pandemi COVID-19 dan hilangnya pendapatan dari tiket memang telah mengguncang keuangan klub-klub olahraga Jerman.

Klub sepakbola masih dapat mempertahankan pendapatan TV, namun beberapa tim telah memotong biaya dan meminta para pemainnya menerima pemotongan gaji untuk sementara.

Bidang olahraga lain macam basket atau bola tangan lebih terpukul karena tidak memiliki pemasukan TV seperti olahraga populer sepakbola atau tenis.

Tak Ada Penjualan Alkohol di Stadion

Secara umum, pemerintahan negara bagian dan federal sepakat untuk mengizinkan lagi acara massal dengan lebih 1.000 penonton, dengan syarat hanya 20 persen kapasitas gedung atau stadion yang boleh digunakan.

Fase uji coba Bundesliga dengan penonton di stadion juga memberlakukan persyaratan laju infeksi COVID-19 yang terkendali.

Selama tujuh hari terakhir, angka infeksi per 100.000 penduduk tidak boleh melewati 35 kasus positif virus Corona. Di dalam stadion, penonton pun harus menjaga jarak aman sekira 1,5 meter serta tidak ada penjualan alkohol, yang notabene menjadi trademark sepakbola Jerman dan fansnya.

Di stadion, para penonton pun nanti wajib mengenakan masker pelindung sampai mencapai tempat duduknya. Setelah berada di tempat, baru masker boleh dibuka.

Baca Juga: Kandang Dortmund Terbuka untuk Penonton di Laga Pekan Perdana Bundesliga

Sebagai informasi tambahan, semua tiket akan memuat nama penonton dan tidak bisa digunakan oleh orang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI