Suara.com - Luke Shaw berjuang melawan sakit karena masalah pada kakinya untuk memainkan peran vital saat Manchester United memenangkan derbi melawan Manchester City, Senin (8/3/2021) dini hari.
Shaw diragukan turun sebagai starter oleh manajer United Ole Gunnar Solskjaer bahkan setelah starting eleven United diumumkan satu jam sebelum kick-off.
Sekalipun Solskjaer menyimpulkan Shaw bugar dan siap bermain di Etihad Stadium, sumber-sumber Manchester Evening News menyebutkan Shaw sebenarnya masih merasakan sakit pada kaki kanannya.
Hanya saja, pemain berusia 25 tahun itu ngotot ingin bermain.
![Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer (kiri) berinteraksi dengan manajer Manchester City, Pep Guardiola seusai laga Liga Inggris 2020/2021 di Etihad Stadium, Manchester, Minggu (8/3/2021) dini hari WIB. [PETER POWELL / POOL / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/08/38322-ole-gunnar-solskjaer-manchester-united.jpg)
Shaw terbukti sempat tertatih-tatih ke luar lapangan pada babak kedua sampai memunculkan spekulasi akan digantikan Alex Telles, karena harus dirawat.
Tetapi Shaw malah masuk lapangan lagi untuk bermain penuh hingga Setan Merah meraih kemenangan 2-0.
Shaw mencetak gol kedua MU dalam derby itu yang sekaligus menjadi gol pertamanya dalam pertandingan liga sejak Agustus 2018.
"Luar biasa hebat. Dia sempat diragukan sampai setelah pemanasan, dia perlu pemanasan untuk dinyatakan bisa bermain," kata Solskjaer.
"Penampilan Luke itu hebat, dia agresif, sulit ditaklukkan saat satu lawan satu dan ketika dia merangsek ke depan dengan berlari dia tak terhentikan."
Baca Juga: Profil Ilaix Moriba, Amunisi Muda Berbakat Barcelona
"Dia telah jauh meningkat, dia meningkat setiap waktu dan kami senang melihatnya."