Sampai dengan menit ke-85 masih belum ada tambahan gol. Arema FC masih berusaha keras agar bisa menyamakan skor menjadi 2-2.
Menit-menit akhir pertandingan, Arema FC mendapat hadiah penalti setelah Johan Alfarizi terjatuh setelah duel dengan Bagas Kaffa. Sayang, Bruno gagal mencetak gol karena Riyandi menepisnya.
Alfarizi juga harus diusir oleh wasit di menit-menit akhir pertandingan setelah menerima kartu kuning kedua.
Arema FC gagal menyamakan kedudukan. skor 2-1 bertahan hingga pertandingan berakhir.
Susunan pemain:
Barito Putera (3-4-3): Muhammad Riyandi; Bagas Kaffa, Cassio, Muhamad Firli; Rifky Suryawan, Bayu Pradana, Alif Jaelani, Luthfi Kamal; Beni Oktovianto, Ambrizal Umanailo, Bissa Donald.
Pelatih: Djadjang Nurdjaman (Indonesia).
Arema FC (4-3-3): Teguh Amirudin; Caio Ruan, Bagas Adi, Hanif Sjahbandi, Johan Alfarizi; Dendi Santoso, Jayus Hariono, Sandy Ferizal; Feby Eka Putra, Kushedya Hari Yudho, Dedik Setiawan.
Pelatih: Kuncoro (Indonesia).
Baca Juga: Digasak PSIS 3-1, Pelatih Tira Persikabo Akui Strategi Tak Berjalan Mulus