Link Live Streaming Persib Vs Persiraja, Piala Menpora 2 April

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 02 April 2021 | 16:27 WIB
Link Live Streaming Persib Vs Persiraja, Piala Menpora 2 April
Pemain Persib Bandung Zalnando saat melewati dua pemain Persita Tangerang pada matchday kedua Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin (29/3/2021). (dok. PT LIB).

Suara.com - Persib Bandung dan Persiraja Banda Aceh akan melakoni laga pamungkas Grup D Piala Menpora 2021. Pertandingan yang akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (2/4/2021), menjadi laga penentuan bagi kedua tim untuk lolos ke babak perempat final.

Persib Bandung paling tidak butuh skor imbang untuk lolos ke babak selanjutnya, sementara Persiraja wajib meraih kemenangan.

"Tidak ada strategi yang spesifik karena ada hasrat untuk bermain sepak bola dari semua pemain karena sudah tidak bermain selama satu tahun. Tujuan utamanya bermain sepak bola. Tentu, seperti yang saya katakan, kami ingin memenangkan setiap pertandingan," kata pelatih Persib Robert Rene Alberts di Sleman, Kamis (1/4/2021).

Pasalnya, dalam turnamen ini, Robert melanjutkan, alasan utamanya semua pemain bisa menikmati lagi permainan sebagai persiapan menatap kompetisi Liga 1 2021 nanti.

"Saya tetap mengingatkan itu karena memang lebih penting ketimbang memenangkan laga. Memberi menit bermain kepada pemain lebih penting, memainkan pemain muda untuk bermain lebih penting."

"Jadi jika kami lolos ke babak berikutnya itu adalah bonus, tapi kami mengerahkan yang terbaik karena ingin terus bermain sepak bola."

Sementara itu, Persiraja Banda Aceh akan mengandalkan mayoritas pemain di musim 2019. Meski dengan stok pemain yang terbatas, pelatih Persiraja Hendri Susilo tetap optimistis menatap laga kontra Maung Bandung.

"Saya mengakui Persib adalah tim besar. Mereka unggul dalam segalanya, terutama soal materi pemain dan permainan. Sementara tim Persiraja ini sebagian besar datang dari Liga 2. Namun, apa pun bisa terjadi dalam sepak bola," ujarnya.

"Syaratnya pemain saya harus tampil ngotot dan ngeyel. Satu yang penting, tunjukkan dulu semangat pantang menyerah."

Baca Juga: Artis hingga Anak Presiden Lirik Sepak Bola, LIB: Kompetisi Semakin Marak

Pertandingan antara Persib vs Persiraja bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI