Main Bersih, 9 Pesepak Bola Ini Tak Pernah Dapat Kartu Merah

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Jum'at, 16 Juli 2021 | 16:58 WIB
Main Bersih, 9 Pesepak Bola Ini Tak Pernah Dapat Kartu Merah
Penyerang Timnas Prancis, Karim Benzema (tengah) bercengkerama dengan pelatih Didier Deschamps (kiri) dan kiper Hugo Lloris usai laga Grup F Euro 2020 kontra Portugal di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (24/6/2021) dini hari WIB. [FRANCK FIFE / POOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selama 18 tahun berkarier di tiga negara dan dua benua, Gary Lineker tak pernah mengantongi kartu merah maupun kartu kuning sama sekali.

3. Michel Platini

Michel Platini (@skysport/Galih)
Michel Platini (@skysport/Galih)

Pesepak bola legendaris lainnya yang tak pernah mendapat kartu merah adalah Michel Platini yang juga merupakan mantan Presiden UEFA.

Pria yang dulunya bermain sebagai gelandang serang ini telah memainkan 261 pertandingan dan hanya mengantongi empat kartu kuning tanpa sekalipun mendapat kartu merah.

4. Raul Gonzalez

Selanjutnya pemain dengan sportifitas tinggi adalah Raul Gonzalez. Pangeran Real Madrid ini telah berkarier selama 23 tahun.

Dalam total 916 pertandingan yang ia lakoni, Raul tak pernah mendapat kartu merah dan hanya mendapat 48 kartu kuning saja.

5. Aaron Hughes

Pria asal Irlandia Utara ini dikenal sebagai bek tangguh di Liga Inggris. Meski demikian, ia jarang melakukan pelanggaran keras berbuntut kartu merah di liga yang mengandalkan kontak fisik tersebut.

Baca Juga: Saingi Bale dan Mbappe, Berikut Deretan Pesepak Bola dengan Lari Tercepat

Malahan selama kariernya, Aaron Hughes hanya mengantongi 18 kartu kuning saja. Catatan yang sangat bersih untuk ukuran bek tengah di liga bertipe Kick n Rush seperti Liga Inggris.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI