Setelah kontraknya bersama The Reds berakhir, Guthrie memutuskan untuk bergabung dengan Newcastle United.
Saat itu, penampilan impresif Guthrie bersama Bolton Wanderes membuat pelatih anyar Newcastle, Kevin Keegan, tertarik untuk menggunakan jasanya.
Kabarnya, Newcastle saat itu harus mengeluarkan biaya transfer sebesar 2,5 juta pounds untuk mendatangkan Guthrie dari Bolton.
Guthrie sempat mencatatkan penampilan reguler bersama Newcastle saat masih berkompetisi di divisi Championship.
Namun, ketika Newcastle sukses promosi ke kasta utama, atau Liga Primer Inggris, Guthrie kembali tersisih dari skuad utama.
Meskipun demikian, Newcastle juga menjadi klub terlama yang diperkuat Guthrie. Setidaknya, ia telah mencatatkan penampilan sebanyak 104 kali bersama The Magpies.
Pemain yang sempat mencatatkan menit bermain bersama timnas Inggris U-16 ini akhirnya mengakhiri kebersamaan dengan Newcastle pada 2015.
Setelah itu, dia mulai berpindah-pindah klub untuk bermain bersama Reading, Fulham (pinjaman), hingga Blackburn Rovers.
Kemudian pada tahun 2018, pemain yang kini telah berusia 34 tahun itu diresmikan oleh klub kontestan Liga 1, yaitu Mitra Kukar.
Baca Juga: Hadapi Persela Lamongan, Persipura Tak Akan Diperkuat Motta dan Takuya Matsunaga
Klub berjulukan Naga Mekes ini mengumumkan perekrutan Guthrie pada 4 Januari 2018. Dia direkrut untuk membantu Mitra Kukar bersaing di Liga 1 2018.