Tiga Pelatih Borneo FC Mendadak Mengundurkan Diri, Publik Bertanya-tanya

Kamis, 16 September 2021 | 16:44 WIB
Tiga Pelatih Borneo FC Mendadak Mengundurkan Diri, Publik Bertanya-tanya
Pelatih Borneo FC Mario Gomez mengapresiasi laga perdana tim asuhannya di Piala Menpora 2021. [Dok. Borneo FC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tiga pelatih Borneo FC mengundurkan diri secara mendadak hingga membuat netizen kaget. Apalagi, pengunduran diri tersebut dilakukan di tengah gelaran Liga 1.

Mari Gomez  mundur dari posisi pelatih Borneo FC. Tak hanya Mario, pelatih fisik Marcos Gonzales dan pelatih kiper Jorge Rodriguez juga angkat kaki.

Kabar pengunduran diri Mario Gomez  Cs ini diumumkan secara resmi oleh situs Borneo FC. Dalam laporannya, ketiga pelatih asing ini mengumumkan diri mendadak di hadapan seluruh pemain dan staf ofisial.

Pengunduran diri Mario Gomez serta dua staf pelatihnya ini dilakukan usai kekalahan Borneo FC dari Persik Kediri pada Jumat (10/9/2021).

Setelah Mario Gomez mundur, Borneo FC mengunggah postingan terima kasih di akun Instagramnya, Kamis (16/9/2021).

"Pelatih kepala Mario Gomez, pelatih fisik Marcos Gonzales dan pelatih kiper Jorge Rodriguez memilih mengundurkan diri dari jabatannya. Terima kasih atas kebersamaannya di keluarga besar Borneo FC Samarinda," tulis keterangan Borneo FC.

Mario Gomez mengundurkan diri dari posisi pelatih Borneo FC. (Instagram/borneofc.id)
Mario Gomez mengundurkan diri dari posisi pelatih Borneo FC. (Instagram/borneofc.id)

Sontak, unggahan ini membuat para netizen kaget. Sebab, Mario Gomez masih terikat kontrak dan Liga 1 2021 baru memasuki pekan kedua.

"Loh loh," komentar rickyrumagit_

"Wow, mengejutkan," seru mediapsm_

Baca Juga: Borneo FC Ditinggal Mario Gomez, Amir: Harus Tetap Fokus dan Semangat

"Wow terkejut mendengarnya," tulis sahabatpersib__

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI