5 Pelatih dengan Pertandingan Liga Champions Terbanyak, Nomor 1 Tembus 194 Laga

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Minggu, 24 Oktober 2021 | 11:35 WIB
5 Pelatih dengan Pertandingan Liga Champions Terbanyak, Nomor 1 Tembus 194 Laga
Manajer legendaris Manchester United Sir Alex Ferguson memenangkan trofi Liga Premier Inggris [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

4. Jose Mourinho

Jauh sebelum Pep Guardiola membuktikan diri sebagai yang terbaik, ada nama Jose Mourinho. Tak tanggung-tanggung, The Special One membuktikan diri sebagai yang terbaik kala membawa tim seperti FC Porto menjuarai Liga Champions 2003-2004.

Keberhasilan itu membuat Mourinho dikenal dunia. Apalagi, torehan itu ia barengi lagi saat membawa Inter Milan menjuarai Liga Champions 2009-2010.

Karena prestasinya itu, Mourinho banyak dipinang oleh klub-klub besar yang juga langganan Liga Champions. Hingga musim 2021-2022 ini, The Special One telah menjalani 151 laga di ajang tersebut.

3. Carlo Ancelotti

Carlo Ancelotti juga merupakan salah satu pelatih terbaik di dunia saat ini berkat prestasinya di kancah domestik dan Eropa serta pengalamannya menukangi klub top Eropa.

Tiga gelar Liga Champions telah berhasil direngkuhnya bersama AC Milan dan Real Madrid. Selain itu, ia pernah menukangi klub-klub langganan Liga Champions seperti Chelsea, Bayern Munich, Paris Saint-Germain, Juventus, dan Napoli.

Hingga pertandingan ke-3 fase grup Liga Champions 2021-2022, Don Carlo telah memimpin tim yang ia tukangi menjalani 169 laga di ajang bergengsi itu.

2. Arsene Wenger

Baca Juga: 5 Top Bola Sepekan: 5 Calon Pelatih yang Pantas Gantikan Guardiola di Man City

Arsene Wenger merupakan salah satu pelatih legendaris yang membuat Arsenal bisa merajai kompetisi domestik yakni Premier League.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI