Media Vietnam Sebut Shin Tae-yong Buat Keputusan Aneh Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

Arif Budi Suara.Com
Selasa, 23 Agustus 2022 | 13:01 WIB
Media Vietnam Sebut Shin Tae-yong Buat Keputusan Aneh Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat memimpin timnya melawan Nepal dalam matchday ketiga Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait, Rabu (15/6/2022) dini hari WIB. [AFC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-19 akan segera mempersiapkan diri untuk TC jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Persiapan Garuda Nusantara disorot oleh media Vietnam yang menyebut Shin Tae-yong membuat keputusan aneh.

Timnas Indonesia U-19 akan menjadi tuan rumah di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 bersama Vietnam, Hong Kong, dan Timor Leste.

Menjadi salah rival, media Vietnam kemudian menyoroti kekuatan timnas Indonesia U-19. Nah, media dari Negeri Naga Biru tersebut kemudian menyoroti keputusan Shin Tae-yong yang tidak membawa tiga pemain keturunan Indonesia.

Sebelumnya hal itu diungkapkan oleh asisten Shin Tae-yong, Nova Arianto. Menurutnya tiga pemain keturunan yang sebelumnya ikut berlatih di Garuda Nusantara masih belum memenuhi ekspektasi.

"Kalau kemarin coach Shin menilai belum sesuai dengan kriterianya. Tapi kita masih lihat beberapa pemain naturalisasi, kita lihat situasinya," ucap Nova Arianto.

Para pemain Timnas Indonesia U-19. [ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah]
Para pemain Timnas Indonesia U-19. [ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah]

Keputusan tidak membawa tiga pemain keturunan Kai Boham, Jim Croque, dan Max Christoffel itu dianggap media Vietnam mengejutkan.

"Pelatih Shin Tae-yong baru saja membuat keputusan agak tidak terduga soal kekuatan Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023," tulis laporan The Thao247 dinukil pada Selasa (23/8/2022).

Sementara itu, Nova Arianto, mengungkapkan ada beberapa pemain baru yang akan dipanggil ke skuad Garuda Nusantara dalam persiapan TC untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

Baca Juga: Prediksi Persib Bandung vs Bali United dalam Laga Big Match BRI Liga 1 Sore Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI