Tite Abaikan Roberto Firmino, Pelatih Bali United Bicara Peluang Brasil di Piala Dunia 2022

Sabtu, 12 November 2022 | 13:58 WIB
Tite Abaikan Roberto Firmino, Pelatih Bali United Bicara Peluang Brasil di Piala Dunia 2022
Pelatih Bali United Stefano Cugurra. (HO/Baliutd.com)

Suara.com - Pelatih Bali United Stefano Cugurra alias Teco berkomentar mengenai skuad Timnas Brasil di Piala Dunia 2022 Qatar. Meski juru formasi Selecao Tite tak menyertakan bintang Liverpool Roberto Firmino ke dalam tim, disebut Teco, Brasil punya kans menjadi juara.

Tak ada nama Firmino di dalam skuad Brasil memang sempat menjadi pertanyaan. Akan tetapi, bagi Teco, Tite pasti sudah tahu apa yang terbaik buat timnya.

"Bukan hanya soal Firmino. Di Brasil, ada banyak juga komentar kritik karena tidak adanya Gabigol, striker Flamengo yang tidak masuk dalam skuad timnas Brasil," kata Teco dilansir dari laman Bali United, Sabtu (12/11/2022).

"Komposisi pemain mereka yang dari Liga Brasil hanya ada tiga nama, dua pemain dari Flamengo dan satu pesepak bola dari Palmeiras," tambahnya.

Teco menilai lini depan Brasil cukup menjanjikan dengan adanya pemain-pemain seperti Neymar dan Pedro Guilherme. Eks pelatih Persija Jakarta itu cukup yakin tim nasional negaranya itu berbahaya di lini depan.

Selain itu, Teco percaya pengalaman dan kualitas yang dimiliki Tite di tim nasional bisa mengantarkan tim Samba meraih gelar keenamnya di Piala Dunia.

"Ya, pilihan itu atas dasar kriteria dari pelatih. Coach Tite sudah enam tahun pegang timnas Brasil dan sudah punya pengalaman di Piala Dunia 2018," jelasnya.

"Mereka kali ini datang ke Piala Dunia tanpa tekanan berat. Mudah-mudahan, komposisi pemain pilihannya bisa juara di Qatar," pungkasnya.

Adapun Timnas Brasil berada di Grup G Piala Dunia 2022 bersama Serbia, Swiss, dan Kamerun. Diprediksi, Neymar dan kawan-kawan mampu lolos ke fase selanjutnya.

Baca Juga: Ditempa Habis-habisan untuk Piala Dunia U-20, Timnas Indonesia U-19 Dilarang Bersantai

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI