Luis Milla Bongkar 'Dapur' Persib Tak Seindah Laju Mereka di BRI Liga 1

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 08 Februari 2023 | 11:38 WIB
Luis Milla Bongkar 'Dapur' Persib Tak Seindah Laju Mereka di BRI Liga 1
Ciro Alves (kiri), David da Silva dan Beckham Putra (persib.co.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Nah, saya datang ke Indonesia dan tim memiliki beberapa masalah dan saya harus membuat formasi lima pemain [belakang] dan bermain dengan dua gelandang."

Pemilihan formasi itu membuat Luis Milla meminta striker Persib Bandung untuk bermain lebih cair dan tak hanya menunggu atau bergerak statis di lini depan.

"Pada akhirnya kami para pelatih harus beradaptasi dengan situasi tertentu yang dibutuhkan tim, dalam hal ini, pada saat tertentu," kata Milla.

"Dan dari sana (sistem tiga bek) fakta bahwa anda mampu mengeluarkan mereka dari situasi yang rumit dan sulit, seperti situasi yang Persib alami."

Berkat pendekatan taktik itu, Milla kini memecahkan rekor sebagai pelatih pertama yang mampu membawa timnya melewati 14 laga tak terkalahkan dalam satu musim kompetisi BRI Liga 1.

Dia berharap laju positif Persib terus berlanjut dengan cara terus melakukan penyesuaian terhadap taktik tim asal Jawa Barat tersebut.

"Nah, sejak saat itu, [Persib] tumbuh, anda menambahkan nuansa anda sendiri," jelas Milla.

"Dan sekarang anda mencoba untuk dapat memahami apa yang harus anda lakukan pada saat tertentu."

Baca Juga: Komentar Menohok Luis Milla, Sebut Pemain Indonesia Tidak Paham Dasar Sepak Bola

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI