Ryan Flamingo adalah produk dari akademi Almere City dan telah bermain di berbagai level, termasuk tim U-19 dan U-23 Almere City.
Ia juga merasakan kompetisi profesional di klub seperti Vitesse, Sassuolo Primavera, dan saat ini, FC Utrecht.
Selama karirnya, dari level remaja hingga profesional, Ryan Flamingo telah mencatat statistik yang mengesankan, dengan 27 gol dan 3 assist dari 137 pertandingan yang ia lakoni.
Musim sebelumnya bersama Vitesse, ia mencatatkan 33 penampilan di Eredivisie, liga teratas Belanda, dengan tiga gol dan satu assist.
Sementara musim ini bersama FC Utrecht, Ryan Flamingo telah tampil dalam empat pertandingan di Eredivisie, tiga di antaranya sebagai starter.
Meskipun telah dipanggil ke Timnas Belanda U-21 untuk Kualifikasi Euro U-21, ia belum mencatatkan debut bersama Timnas Belanda.
Dengan segala prestasi dan potensi yang dimilikinya, langkah Shin Tae-yong untuk mendinaturalisasi Ryan Flamingo dianggap membawa harapan baru bagi perkembangan sepak bola Indonesia.
Merujuk usianya yang masih muda, dia dianggap bakal menjadi investasi jangka panjang bagi tim Merah Putih untuk sektor pertahanan.