Silverio Absen Lawan PSM, Borneo FC Siap Andalkan Komang dan Buffon

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 29 Maret 2024 | 15:53 WIB
Silverio Absen Lawan PSM, Borneo FC Siap Andalkan Komang dan Buffon
Skuad Borneo FC Samarinda Saat Memberikan Dukungan Untuk Leo Lelis dan Agung Prasetyo. (borneofc.id)

Suara.com - Borneo FC akan bertandang ke markas PSM Makassar dengan kekuatan pincang. Mereka dipastikan tidak akan bisa menurunkan bek andalan, Silverio Junio yang terkenal akumulasi kartu.

Merespons hal itu, pelatih Pieter Huistra sudah menyiapkan pemain pengganti untuk mengisi pos yang ditinggalkan Silverio. Salah satunya adalah pemain muda Alfarezzi Buffon.

"Memang kekuatan kami berkurang saat bertemu PSM. Tapi saya sudah punya opsi pengganti di posisi tersebut," kata Pieter Huistra dikutip dari laman resmi Borneo FC, Jumat (29/3/2024).

Baca juga: 3 Pemain yang Mungkin Tak Dipanggil Lagi Shin Tae-yong untuk Lawan Irak dan Filipina

"Kami ada Komang yang dalam kondisi bagus dan ada Alfarezzi Buffon, yang nanti akan kembali ke tim setelah bermain bersama timnas,” tambahnya.

Pieter menuturkan bahwa Komang maupun Ezzi--sapaan akrab Alfarezzi Buffon-- punya kemampuan bagus mengawal lini belakang. Dari dua pemain tersebut, Komang dinilai lebih berpeluang untuk tampil.

Pelatih Borneo FC Samarinda Pieter Huistra. (Liga Indonesia Baru)
Pelatih Borneo FC Samarinda Pieter Huistra. (Liga Indonesia Baru)

Juru taktik asal Belanda itu menilai laga kontra PSM Makassar akan jadi ujian bagi Borneo FC.

Meski telah mengunci tiket ke babak championship series sekaligus menjadi juara musim reguler Liga 1 2023-2024, Pesut Etam disebut akan tetap serius menghadapi laga ini.

"PSM tim yang sulit untuk kami lawan. Mereka punya kualitas dan kekuatan yang berbeda dari tim lain di Liga 1. Menjadi pertandingan yang menarik nantinya," lanjut Pieter.

Baca Juga: Klasemen BRI Liga 1 Usai Persikabo Resmi Degradasi ke Liga 2

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI