Cerita Orang Dekat Shin Tae-yong Rasakan Keanehan saat Bus Timnas Indonesia ke Stadion Sebelum Lawan Qatar: Nice Taktik

Selasa, 16 April 2024 | 11:37 WIB
Cerita Orang Dekat Shin Tae-yong Rasakan Keanehan saat Bus Timnas Indonesia ke Stadion Sebelum Lawan Qatar: Nice Taktik
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) dan penerjemahnya, Jeong Seok-seo atau yang akrab disapa Jeje. [IG/@jeongseokseo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Shin Tae-yong juga merasa begitu

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mencurigai ada kecurangan pada saat timnya bertanding melawan Qatar dalam pertandingan pembuka Grup A Piala Asia U-23 2024. Shin Tae-yong merasa waktu perjalanan dari hotel ke stadion tidak berjalan sesuai rencana seperti biasanya.

Menurut Shin Tae-yong, seharusnya hanya memakan waktu tujuh menit dari hotel ke stadion, namun pada hari pertandingan waktu perjalanan meningkat menjadi 25 menit.

"Dari tujuh menit, sekarang menjadi 25 menit!" ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers setelah pertandingan pada Selasa (16/4/2024) dini hari WIB.

Hasil pertandingan menunjukkan kekalahan Timnas Indonesia U-23 dengan skor 0-2 dari Qatar dalam laga perdana Grup A Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Jassim bin Hamad Stadium pada Senin (15/4/2024) malam WIB.

Gol pertama untuk Qatar dicetak oleh Khalid Ali Sabah melalui tendangan penalti pada menit 45+1 setelah Rizky Ridho terkena pelanggaran.

Sedangkan gol kedua diciptakan oleh Ahmed Al-Rawi pada menit 54 melalui tendangan bebas yang tak mampu dijangkau oleh Ernando Ari.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI