Dari delapan pertemuan melawan Filipina, Timnas Indonesia lebih unggul dengan empat kemenangan, tiga hasil seri, dan satu kekalahan.
Catatan rekor pertemuan ini setidaknya menjadi pecutan energi positif untuk Rizky Ridho dan kawan-kawan, meski di sisi lain permainan Filipina juga banyak berkembang akhir-akhir ini.
Sementara itu, Vietnam yang berharap hasil positif pada laga terakhir mereka dihantui catatan kurang menyenangkan ketika melawan Irak, di mana dari lima pertemuan terakhir menderita empat kekalahan dan satu hasil seri yang didapat pada Oktober 2015 silam.
Namun, selain kemenangan, Timnas Indonesia masih berpeluang ke putaran ketiga apabila meraih hasil seri dan bahkan kalah. Bagaimana skenarionya, simak di bawah ini.
Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Ketiga:
Menang
Jika Timnas Indonesia menang pada laga terakhir melawan tim juru kunci Filipina, maka apapun hasil Vietnam yang melakoni laga tandang melawan Irak tidak akan berpengaruh di papan klasemen.
Indonesia akan memperoleh 10 poin dan apabila Vietnam mencuri tiga poin dari kandang Irak berapapun skornya, Vietnam tetap menempati posisi ketiga dengan 9 poin.
Seri
Baca Juga: Diterkam Singa Mesopotamia, Ranking FIFA Timnas Indonesia Langsung Drop
Jika Timnas Indonesia bermain seri melawan Filipina, maka Vietnam harus seri melawan Irak pada laga terakhir. Hasil imbang kedua tim akan menempatkan Timnas Indonesia di posisi kedua dengan 8 poin, tetap selisih satu angka dari Vietnam di posisi ketiga dengan 7 poin.