Kiper berkebangsaan Portugal ini didatangkan dari klub kasta teratas Azerbaijan, Kapaz PFK. Liga 1 2024/2025 pun akan jadi petualangan perdananya di sepak bola Indonesia.
6. Alan Bernardon (PSS Sleman/Brasil)
PSS Sleman sudah menggunakan jasa kiper asing sejak musim 2023/2024 lalu, yakni Anthony Pintus. Namun di musim 2024/2025 ini, Super Elang Jawa memilih menggantikannya dengan Alan Bernardon.
Alan Bernardon merupakan kiper asal Brasil yang sebelumnya bermain di Botafogo-PB. Sebelum bergabung PSS, kariernya sendiri lebih banyak dijalani di kampung halamannya.
7. Sonny Stevens (Dewa United/Belanda)
Sonny Stevens sudah bermain di Liga 1 sejak musim 2023/2024 lalu bersama Dewa United. Penampilan apiknya membuatnya dipertahankan untuk musim 2024/2025 ini.
Kiper berpaspor Belanda itu menjadi salah satu tulang punggung Dewa United musim lalu yang berhasil finis di peringkat kelima.
8. Dida (Madura United/Brasil)
Usai ditinggal Lucas Frigeri, Madura United pun kemudian merekrut kiper asal Brasil lainnya pada diri Wagner Augusto Guimaraes dos Santos atau Dida.
Baca Juga: Ze Valente Kapten! Ini Susunan Pemain Persik Kediri vs Bali United
Ia bergabung pada Juli 2024 lalu dari tim Portugal, CF Estrela, dan telah tampil bagi Madura United di ajang Piala Presiden 2024.