4 Fakta Menarik Jelang Timnas Indonesia vs Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Malam Ini

Rabu, 25 September 2024 | 15:06 WIB
4 Fakta Menarik Jelang Timnas Indonesia vs Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Malam Ini
Kapan pemain naturalisasi timnas Indonesia U-20 datang ke Jakarta? (Instagram/@timgeypens_)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-20 akan mengawali perjuangannya di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dengan menghadapi Maladewa U-20 di Stadion Madya, Jakarta Pusat.

Bertanding di hadapan pendukung sendiri, skuad Garuda Muda tentu berambisi meraih kemenangan perdana untuk membuka peluang lolos ke putaran final.

Sejumlah fakta menarik akan Suara.com sajikan, berikut ulasannya:

1. Ada Pemain Kunci Timnas Indonesia Absen

Setelah menjalani serangkaian persiapan intensif, termasuk Piala AFF U-19 2024 dan turnamen Seoul Earth on Us Cup 2024, pasukan Indra Sjafri siap tempur.

Namun, absennya beberapa pemain pilar seperti Welber Jardim dan Kafiatur Rizky menjadi sedikit catatan bagi tim.

Pelatih Indra Sjafri optimistis anak asuhnya mampu mengatasi segala tantangan. Ia menekankan pentingnya fokus pada setiap pertandingan dan tidak meremehkan lawan.

2. Maladewa Bawa Skuad Matang

Sementara itu, Maladewa U-20 datang dengan persiapan yang cukup matang.

Baca Juga: Pratama Arhan Melempem, Media Malaysia: Rizky Ridho Lebih Pantas Main di Liga Jepang Atau Korea

Meski sebagian besar pemain masih berstatus pelajar, pelatih Ahmed Shakir yakin timnya mampu memberikan kejutan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI