Mau Menetap di RI, 3 Jalan Shin Tae-yong Bisa Sah Jadi Warga Negara Indonesia

Rabu, 02 Oktober 2024 | 06:48 WIB
Mau Menetap di RI, 3 Jalan Shin Tae-yong Bisa Sah Jadi Warga Negara Indonesia
Shin Tae-yong di Laga Timnas Indonesia U-20 (IG Shin Tae-yong)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut tiga jalan yang bisa ditempuh Shin Tae-yong jika ingin pindah warga negara jadi WNI. Ini menyusul keinginannya menetap di Indonesia seumur hidup jika Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.

Kabar Shin Tae-yong ingin tinggal di Indonesia seumur hidup tak lepas dari wawancaranya bersama media Korea Selatan, Isplus.com.

Dalam wawancaranya, pelatih Timnas Indonesia itu ditanyai apa reaksinya jika dirinya bisa membawa skuad Garuda lolos Piala Dunia 2026.

Dengan yakin, pelatih berusia 53 tahun itu mengatakan jika bisa membawa Indonesia lolos Piala Dunia 2026, ia akan tinggal di Tanah Air di sisa usianya.

“Saya mungkin akan tinggal di Indonesia selama sisa hidup saya. (Hidup di Indonesia) itu amat luar biasa,” kata Shin Tae-yong dikutip dari isplus.com, Rabu (2/10).

Pernyataan itu mengindikasikan bahwa Shin Tae-yong memiliki rencana tinggal selamanya di Indonesia jika bisa mencapai target lolos Piala Dunia 2026.

Sayangnya, Shin Tae-yong tak bisa begitu saja tinggal di Indonesia seumur hidupnya, mengingat statusnya sebagai Warga Negara Asing (WNA).

Tapi ada beberapa cara yang bisa dilakukan Shin Tae-yong agar bisa memenuhi rencananya tinggal di Indonesia selamanya. Apa saja itu?

1. Golden Visa

Baca Juga: Daftar Skuad China Lawan Timnas Indonesia: Ada Eks Espanyol dan 3 Pemain Naturalisasi

Shin Tae-yong di Laga Timnas Indonesia U-20 (IG Shin Tae-yong)
Shin Tae-yong di Laga Timnas Indonesia U-20 (IG Shin Tae-yong)

Sebagaimana diketahui, Shin Tae-yong mendapat keistimewaan dari pemerintah Indonesia, yakni mendapat Golden Visa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI