Generasi Baru Myanmar Berpotensi Sulitkan Timnas Indonesia, 3 Pemain Wajib Diwaspadai

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 09 Desember 2024 | 16:48 WIB
Generasi Baru Myanmar Berpotensi Sulitkan Timnas Indonesia, 3 Pemain Wajib Diwaspadai
Timnas Myanmar diprediksi punya potensi untuk menyulitkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. (the-mff.org)

Suara.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Myanmar pada matchday pertama Grup B Piala AFF 2024 di Thuwunna Stadium, Yangon, Senin (9/12) pukul 19.30 WIB.

Laga ini menjadi langkah awal penting bagi pasukan Shin Tae-yong dalam misi meraih prestasi terbaik.

Meski diunggulkan, Timnas Indonesia harus waspada karena Myanmar, dengan beberapa pemain yang berkarier di luar negeri, berpotensi memberi kejutan.

Myanmar Kini Bukan Tim Sembarangan

Timnas Myanmar akan diperkuat pemain-pemain yang berkarier di luar negeri, seperti Thiha Zaw (Nagaworld, Kamboja), Soe Moe Kyaw (Tiffy Army, Kamboja), dan Hein Htet Aung (Negeri Sembilan, Malaysia).

Ada juga Aung Kaung Win (Kelantan Darul Naim, Malaysia), Mg Mg Lwin (Lamphun Warrior, Thailand), Lwin Moe Aung (Rayong, Thailand), Than Paing (Kanchanaburi Power, Thailand), serta Win Naing Tun (Chiang Rai United, Thailand).

Pengalaman mereka dari liga regional menjadi modal penting bagi Myanmar di Piala AFF 2024.

Win Naing Tun, striker Chiang Rai United, patut diwaspadai. Mantan pemain Borneo FC musim 2023/2024 ini tampil 25 kali meski tanpa gol.

Pengalamannya di Liga 1 membuatnya cukup mengenal gaya permainan Indonesia, memberi keuntungan bagi Myanmar.

Baca Juga: Pelatih Myanmar: Timnas Indonesia Tidak Bawa Pemain Terbaik, tapi...

3 Pemain Myanmar Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia

1. Aung Kaung Mann

Aung Kaung Win, pemain serba bisa asal Myanmar, kini bermain untuk Kelantan Darul Naim di Malaysia.

Di usia 26 tahun, ia bisa bermain di lini serang atau tengah.

Musim ini, Aung baru tampil empat kali tanpa mencetak gol atau assist.

2. Hein Ntet Aung

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI