Berapa Harga Skuad Timnas Indonesia Jika Jairo Riedewald dan Mitchel Bakker Bergabung?

Baehaqi Almutoif Suara.Com
Kamis, 16 Januari 2025 | 10:49 WIB
Berapa Harga Skuad Timnas Indonesia Jika Jairo Riedewald dan Mitchel Bakker Bergabung?
Kolase Jairo Riedewald dan Mitchel Bakker. [Instagram]

Suara.com - Kabar bertambahnya pemain keturunan di Timnas Indonesia semakin santer di kalangan pecinta sepak bola Tanah Air. Menyusul pernyataan Menpora Dito Ariotedjo yang menyebutkan Patrick Kluivert tengah menyiapkan tiga nama untuk bergabung ke tim Garuda.

Dua dari tiga nama tersebut ialah Ole Romeny dan Jairo Riedewald. Satu lagi pemain dikabarkan Mitchel Bakker.

Namun baru Ole Romeny yang sudah siap untuk diambil sumpahnya sebagai pemain Timnas Indonesia. Sedangkan Jairo Riedewald, informasinya PSSI sedang menyiapkan dokumennya.

Untuk Mitchel Bakker, masih belum diketahui sampai mana prosesnya. Dito Ariotedjo memang tidak menyebut namanya secara langsung saat ditanya wartawan, namun dia seolah membenarkan bila sang pemain memilih Timnas Indonesia.

"Satu lagi, nah itu (Mitchel Bakker)," kata Dito Ariotedjo di Jakarta, Rabu (15/1/2025).

Jika ketiganya benar bergabung dengan Timnas Indonesia, tentu ini akan membuat skuad Garuda semakin mewah. Lantas, berapa harga skuad Timnas Indonesia?

Harga Skuad Timnas Indonesia

Nilai pasar skuad Timnas Indonesia melonjak sejak datangnya pemain keturunan. Harga diperkirakan mencapai Rp445,4 miliar pada November 2024. Angka tersebut menjadi yang termahal di di Asia Tenggara. Bahkan menduduki peringkat kedelapan di Asia.

Tentunya harga skuad tersebut akan bertambah lagi jika ketiga pemain keturunan yang digadang-gadang bergabung.

Baca Juga: Patrick Kluivert Pusing! 7 Pemain Timnas Indonesia Potensi Absen Lawan Bahrain

Melansir dari Transfermarkt, Ole Romeny memiliki nilai pasar sekitar Rp22,60 miliar. Artinya akan bertambah menjadi Rp468 miliar.

Jika dua pemain, yakni Jairo Riedewald dan Mitchel Bakker bergabung dengan Timnas Indonesia, tentu akan menambah harga skuad Timnas.

Jairo Riedewald dan Mitchel Bakker masing-masing memiliki harga pasar Rp38,24 miliar serta Rp86,91 miliar. Sehingga total harga skuad timnas diperkirakan mencapai Rp593,15 miliar.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI