Rasa girang netizen dengan potensi Comeback-nya Elkan Baggott juga tak lepas dari fakta bahwa dirinya sudah absen lama dari Timnas Indonesia.
Tercatat, terakhir kali bek kelahiran Thailand itu berseragam Merah Putih yakni pada Januari 2024 lalu saat Timnas Indonesia melawan Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.
Sejak penampilan terakhirnya itu, Elkan Baggott tak lagi dilirik oleh Shin Tae-yong akibat cedera dan juga masalah pribadi dengan pelatih asal Korea Selatan itu.
Sekadar informasi, masalah antara Elkan Baggott dan Shin Tae-yong hadir di bulan Mei 2024, saat bek keturunan Inggris itu diduga mengabaikan panggilan untuk membela Timnas Indonesia U-23.
Kini setelah Shin Tae-yong dipecat dan digantikan Patrick Kluivert, Elkan Baggott pun punya kesempatan besar untuk kembali mengenakan seragam Merah Putih.
Andai dipanggil oleh Patrick Kluivert, maka Elkan Baggott akan menjalani Comeback-nya dengan melawan Australia, tim yang dilawannya saat terakhir kali berseragam Merah Putih. (Felix Indra Jaya)