Diisukan Jadi Dirtek Timnas Indonesia Kini Simon Tahamata Ngamuk Gak Dapat Kerjaan

Galih Prasetyo Suara.Com
Minggu, 27 April 2025 | 02:26 WIB
Diisukan Jadi Dirtek Timnas Indonesia Kini Simon Tahamata Ngamuk Gak Dapat Kerjaan
Simon Tahamata salah satu legenda sepak bola Belanda keturunan Indonesia yang bersimpatik dengan gerakan Republik Maluku Selatan (RMS). (IG Simon Tahamata)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menurut Arya, inilah momentum yang tepat untuk menunjuk Direktur Teknik yang baru. Pasalnya, dengan hadirnya sederet pemain keturunan Indonesia dari Belanda dan pelatih dari Belanda pula, maka hal ini harus diselaraskan.

“Mungkin memang momentumnya sekarang. Dengan pelatihnya yang banyak dari Belanda dan pemain-pemain keturunannya dari Belanda, paling enggak bisa mengadopsi dan sebagainya,” kata Arya Sinulingga.

“Nanti setelah itu akan ketahuan nih Direkturnya ke mana arahnya dan siapa. Ini semua satu kesatuan,” lanjut lelaki yang juga menjabat sebagai Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, juga telah menyebut jika proses penunjukan Direktur Teknik PSSI baru akan dijalankan oleh PSSI pada medio Februari 2025.

"Untuk Direktur Teknik, nanti setelah Patrick Kluivert menjalankan tugasnya dan target-targetnya, Nanti pada Februari 2025, kami lihat untuk posisi Direktur Teknik, tahun ini agenda banyak sekali," kata Erick Thohir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI