Suara.com - Pemain bertahan timnas Indonesia, Jordi Amat, dipastikan berada di ambang perpisahan dengan klub raksasa Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT). Kontrak sang bek yang telah membela The Southern Tigers selama beberapa musim akan segera berakhir pada 31 Mei 2025, sebagaimana tercantum di laman Transfermarkt.
Sinyal hengkangnya Jordi semakin kuat menjelang laga puncak Malaysia Cup atau Piala Liga Malaysia, yang mempertemukan JDT dengan Pahang FC pada Sabtu, 26 April 2025 besok.
Partai ini diyakini bakal menjadi laga terakhir yang mempertemukan Jordi dengan para pendukung setia JDT, meski kemungkinan besar ia tak akan tampil sebagai starter.

Sepanjang musim 2024/2025, peran Jordi dalam skuad utama mulai memudar. Tercatat, eks pemain Espanyol ini hanya tampil dalam 25 pertandingan dari total 56 laga yang dijalani JDT di semua kompetisi.
Pelatih Hector Bidoglio beberapa kali memilih untuk tidak memasukkan Jordi dalam skuad inti, termasuk pada dua laga terakhir di Liga Super Malaysia.
Situasi ini memperkuat dugaan bahwa Jordi tak lagi masuk dalam proyeksi jangka panjang tim milik Tunku Ismail Ibni Ibrahim atau Tunku Mahkota Johor (TMJ).
Manajemen JDT pun belum menunjukkan tanda-tanda akan memperpanjang kontraknya, yang makin memperkuat kabar hengkangnya bek kelahiran Spanyol itu.
Menariknya, Jordi tidak sendirian dalam hal ini. Dalam waktu yang hampir bersamaan, Saddil Ramdani juga mengakhiri masa baktinya bersama Sabah FC, klub lain peserta Liga Malaysia.

Keduanya kini santer dikaitkan dengan beberapa tim besar Liga 1 Indonesia, salah satunya adalah Persib Bandung, yang tengah membenahi lini belakangnya menjelang musim baru.
Baca Juga: Saddil Ramdani Habis Kontrak, Kembali ke Liga 1 Indonesia atau Cari Liga Lain Terlebih Dulu?
Meski tak lagi menjadi pilihan utama, Jordi tetap mencatat kontribusi penting dalam raihan trofi JDT musim ini. Klub berhasil menyabet tiga gelar domestik, yakni Liga Super Malaysia, Piala FA Malaysia, serta Charity Shield.