Bobotoh Wajib Tahu! Ini Skema Persib Bisa Kunci Juara BRI Liga 1

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 27 April 2025 | 15:03 WIB
Bobotoh Wajib Tahu! Ini Skema Persib Bisa Kunci Juara BRI Liga 1
Skema Persib Bisa Kunci Juara BRI Liga 1 2024/2025. [Dok. IG Persib Bandung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persib Bandung semakin dekat dengan gelar juara BRI Liga 1 2024/2025. Setelah mengalahkan PSS Sleman dengan skor meyakinkan 3-0 pada laga pekan ke-30 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu malam, Maung Bandung kini hanya membutuhkan satu kemenangan dan satu hasil imbang untuk memastikan diri menjadi kampiun.

Dalam pertandingan tersebut, Persib tampil dominan. Gustavo Franca membuka keunggulan pada menit ke-20, sebelum Tyronne del Pino memperbesar keunggulan lewat dua gol tambahan masing-masing di menit ke-49 dan ke-57.

Hasil ini membawa Persib kukuh di puncak klasemen sementara dengan torehan 64 poin, unggul jauh 11 poin dari Dewa United di posisi kedua dan 12 poin atas Persebaya Surabaya yang menghuni peringkat ketiga.

Dengan hanya empat pertandingan tersisa, tambahan empat poin saja sudah cukup bagi Persib untuk mengunci gelar juara, tanpa perlu bergantung pada hasil tim lain. Peluang besar ini tentu menjadi kabar baik bagi Bobotoh yang sudah lama menantikan momen emas tersebut.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengungkapkan bahwa pertandingan melawan PSS Sleman sebenarnya cukup menantang, terutama di awal laga. Namun, begitu gol pembuka tercipta, jalannya pertandingan menjadi jauh lebih mudah bagi timnya.

"Saya sudah prediksi sebelumnya bahwa ini bukan pertandingan yang gampang. Tapi setelah gol pertama tercipta, kami bisa mengendalikan permainan dengan lebih baik," ujar Bojan dalam sesi konferensi pers seusai pertandingan.

Menghadapi laga pekan ke-31, Persib akan bertandang ke markas Malut United pada Jumat, 2 Mei 2025. Bojan menegaskan pentingnya evaluasi mendalam terhadap kondisi pemain dan lawan sebelum merumuskan strategi.

"Kami harus cek dulu siapa yang siap dimainkan. Evaluasi tim sangat penting. Setelah itu, kami akan analisa permainan lawan dan menentukan strategi terbaik. Target kami jelas, kami ingin menang," tegas pelatih asal Kroasia tersebut.

Dengan kemenangan melawan Malut United, Persib berpotensi besar mengunci gelar juara lebih cepat, sehingga mereka bisa fokus pada persiapan untuk musim depan.

Baca Juga: Fakta Menarik Kemenangan Persib atas PSS Sleman Semalam

Persaingan Klasemen BRI Liga 1 2024/2025: Peluang Persib Makin Terbuka

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI