Meski berat, peluang Timnas Indonesia lolos langsung ke Piala Dunia 2026 masih terbuka. Namun, syaratnya cukup berat: skuad Garuda harus mampu mengalahkan Jepang dan mengandalkan kekalahan tim-tim pesaing di atas klasemen.
"Kita masuk ke kualifikasi round keempat kalau mau langsung (lolos) harus dua-duanya menang. Tapi saya tidak tahu karena melawan Jepang tapi ya tapi siap atau kita menang kan bola itu 50:50," ia menambahkan.
Menyadari pentingnya dukungan, Erick Thohir mengajak seluruh pecinta sepak bola Indonesia untuk terus memberi semangat kepada Timnas. Ia menekankan pentingnya menjaga kekompakan agar perjuangan Jay Idzes dan rekan-rekan bisa maksimal.
Dukungan penuh juga datang dari Presiden Prabowo Subianto, yang menunjukkan komitmennya kepada Timnas Indonesia. Erick mengungkapkan bahwa Presiden bahkan menyempatkan diri menemui para pemain secara langsung.
"Kemarin Pak Presiden datang ke hotel yang langganan (timnas). Bapak Presiden datang ketemu semua pemain timnas bilang 'bahwa saya berada di belakang kalian apapun hasilnya karena saya tahu tidak mudah, tapi inilah komitmen kita Sebagai bangsa, kita harus bersatu'," jelas Erick Thohir.
"Beliau sampaikan langsung dan setelah pertandingan beliau doorstop bilang PSSI terima kasih, ayo sekarang kita sama-sama jaga, pemerintah dan suporter untuk kita bisa maksimal," pungkasnya.