“Saya pikir kesempatan itu seharusnya terjadi ketika waktu yang tepat untuk berlatih bersama kami dan ketika waktu yang tepat untuk tetap bersama kami," kata Gary Rowett.
“Saya memiliki pengalaman yang baik dalam melakukan itu. Kami akan mencoba dan membuat keputusan yang baik. Itu hal yang benar untuk dilakukan atau bukan waktu yang tepat.”
"Ada proses dan waktu yang tepat untuk memberi mereka pengalaman berlatih serta bermain di level kompetitif. Ini bukan soal tampil satu kali saja, tapi tentang membentuk masa depan klub," jelasnya.
Marselino: Dari Persebaya ke Liga Inggris
![Respons Pelatih Oxford United usai Kasih Marselino Ferdinan Debut di Championship. [Dok. IG Oxford United]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/05/04/12240-marselino-ferdinan.jpg)
Marselino Ferdinan, yang direkrut Oxford United pada musim panas 2024 dari Persebaya Surabaya, memang belum banyak mendapat kesempatan tampil di skuad utama.
Sebagian besar musim ini ia habiskan bersama tim U-21 Oxford untuk beradaptasi dengan atmosfer sepak bola Inggris yang lebih cepat dan fisik.
Sebelum debut di Championship, Marselino sempat mencicipi atmosfer pertandingan tim utama ketika tampil di ajang Piala FA melawan Exeter City pada Januari 2025.
Selain itu, ia juga beberapa kali masuk daftar pemain cadangan saat Oxford menghadapi tim-tim besar seperti Hull City, Watford, Middlesbrough, dan Sheffield United pada November tahun lalu.
Namun baru di penghujung musim, Marselino diberi kesempatan nyata untuk tampil di kompetisi liga.
Baca Juga: Hasil Swansea vs Oxford: Ole Romeny Melempem, Marselino Main 17 Menit, Nathan Tjoe-A-On di Mana?
Keputusan Gary Rowett untuk memainkan Marselino di laga penting melawan Swansea diyakini sebagai langkah berani, sekaligus sinyal bahwa ia melihat potensi besar dari gelandang berusia 20 tahun tersebut.