Kehadiran Hilgers memberikan warna baru di lini belakang Garuda, yang selama ini membutuhkan sosok dengan pengalaman bermain di level tertinggi sepak bola Eropa.
Dengan usia masih 24 tahun, Mees Hilgers dinilai punya masa depan cerah bersama Timnas Indonesia.
Pengalamannya di Liga Belanda dan kompetisi Eropa menjadikannya aset berharga untuk memperkuat lini pertahanan skuad Garuda.
Dukungan penuh dari sang ibu, Linda Tombeng, terus mengalir melalui media sosial.
Ia kerap menunjukkan rasa bangganya terhadap pencapaian putranya yang kini menjadi idola baru bagi para pecinta sepak bola Tanah Air.
Transformasi dari bocah dengan senyum polos dalam unggahan masa kecil menjadi bek tangguh Timnas Indonesia adalah bukti nyata bahwa mimpi besar bisa diraih dengan kerja keras dan keyakinan.
Kini, senyum semringah itu berubah menjadi tekad membara untuk membawa Merah Putih bersaing di kancah dunia.
Terdekat, bek FC Twente itu akan segera membela Timnas Indonesia yang akan menghadapi China dan Jepang dalam dua laga terakhir Grup C putaran ketiga Kualfikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 5 dan 10 Juni mendatang.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Baca Juga: Ada yang Gelisah Wasit Uzbekistan Pimpin Laga Timnas Indonesia vs China