
Kehadiran Johnny Jansen, yang didampingi asisten Ronnie Pander, mantan pelatih PEC Zwolle membuat Raven yakin bahwa Bali United adalah tempat yang tepat untuk mengembangkan potensinya.
“Dia pelatih berpengalaman di Eredivisie bersama PEC Zwolle. Bagi saya ini menjadi peluang untuk bisa dilatih oleh dia di Bali United," kata Jens Raven.
"Begitu juga dengan pemain lainnya yang ada dalam klub Bali United akan berkembang dilatih oleh Coach Johnny untuk memberikan yang terbaik di Bali United,” pungkasnya.