Gol ini menjadi torehan pertamanya di musim baru dan menunjukkan peran penting Jenner meski tidak turun sejak awal.
3. Nathan Tjoe-A-On (Willem II Tilburg)
Willem II Tilburg harus puas berbagi angka usai ditahan De Graafschap 1-1 di Eerste Divisie.
Nathan Tjoe-A-On (23 tahun/DF) tampil penuh sepanjang 90 menit sebagai bek kiri.
Ia ikut berperan dalam terciptanya gol Willem II lewat umpan silang awal yang mampu dimaksimalkan rekannya menjadi gol penyeimbang.
4. Sandy Walsh (Buriram United)
Buriram United melanjutkan tren positifnya di Liga Thailand setelah mengalahkan PT Prachuap 2-1.
Sandy Walsh (30 tahun/DF) dipercaya menjadi starter di posisi wing-back kanan.
Ia bermain selama 79 menit, memberikan keseimbangan antara bertahan dan membantu serangan, sekaligus melakoni laga keempatnya bersama Buriram musim ini.
Baca Juga: Mengenal Makedonia Utara Calon Lawan Timnas Indonesia U-17: Rekam Jejak dan Gaya Main
5. Tim Geypens (FC Emmen)
FC Emmen bermain imbang 1-1 kontra Top Oss dalam laga lanjutan Eerste Divisie Belanda.
Tim Geypens (20 tahun/DF) kembali dipercaya turun sejak menit awal dan bermain 76 menit sebagai winger kiri.
Performa apiknya turut menghasilkan "assist" untuk satu-satunya gol Emmen di laga ini, memperlihatkan konsistensinya di musim yang baru berjalan.