-
Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi (9/10/2025) dan Irak (12/10/2025) pada putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.
-
Eliano Reijnders menilai kehadiran empat pemain Persib Bandung di skuad Garuda memperkuat chemistry tim.
-
Ia optimistis Indonesia punya peluang lolos ke Piala Dunia 2026 jika tetap kompak dan mendapat dukungan penuh dari suporter.
Suara.com - Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Arab Saudi dalam ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders mengaku punya modal berharga menatap kejuaraan ini.
Laga melawan Arab Saudi berlangsung pada 9 Oktober 2025 dini hari WIB. Selain itu, tim asuhan Patrick Kluivert juga akan melawan Irak pada 12 Oktober.
Eliano sebagai perwakilan dari Persib Bandung di laga ini tak sendiri. Ada tiga penggawa Maung Bandung lainnya dipanggil yakni Marc Klok, Beckham Putra, dan Thom Haye.
Bagi Eliano hadirnya empat pemain Persib di Timnas Indonesia sangatlah positif. Mereka semua sudah memiliki kedekatan sehingga adaptasi bisa berjalan dengan baik.
“Saya pikir itu bagus. Kami punya empat pemain yang akan bermain untuk timnas,” ujar Eliano Reijnders kepada awak media.
“Dan tentu saja chemistrynya akan kuat. Jadi saya harap kami mendapat menit bermain,” ucap saudara kandung Tijjani Reijnders itu.
Lebih lanjut, Eliano punya keyakinan besar Timnas Indonesia berlaga di Piala Dunia 2026.
Dengan berjuang sekuat tenaga, ia yakin tim Merah Putih bisa berlaga bersama tim Merah Putih.
“Saya pikir kami punya peluang (lolos Piala Dunia 2026),” kata Eliano Reijnders.
Baca Juga: Media Arab Bersyukur Pemain yang Pernah Jadi Momok Green Falcons Justru Dicoret Patrick Kluivert
“Jika kami tetap kompak dan bermain sebagai sebuah tim, kami bisa menang. Untuk para suporter, kami butuh kalian. Ayo kita ke Piala Dunia,” tutupnya.