Ousmane Dembele Tegaskan Tekad PSG Pertahankan Tren Positif

Rabu, 22 Oktober 2025 | 22:19 WIB
Ousmane Dembele Tegaskan Tekad PSG Pertahankan Tren Positif
Penyerang PSG Ousmane Dembele menegaskan tekad timnya untuk mempertahankan performa apik di Liga Champions, setelah tim Paris itu menang 7-2 di markas Bayer Leverkusen, Rabu (22/10/2025). [Instagram @championsleague]
Baca 10 detik
  • Unggul selisih gol atas dua tim lain yang juga mengoleksi sembilan poin, Inter Milan dan Arsenal.
  • Pemain asal Prancis itu juga menyoroti perubahan besar yang terjadi di skuad musim ini.
  • Menatap laga berikutnya melawan Bayern Munich, Dembele menegaskan PSG tidak akan meremehkan kekuatan lawan.

Suara.com - Penyerang PSG Ousmane Dembele menegaskan tekad timnya untuk mempertahankan performa apik di Liga Champions, setelah tim Paris itu menang 7-2 di markas Bayer Leverkusen, Rabu (22/10/2025).

Kemenangan atas Leverkusen di BayArena membuat PSG tetap memuncaki klasemen sementara dengan sembilan poin.

Unggul selisih gol atas dua tim lain yang juga mengoleksi sembilan poin, Inter Milan dan Arsenal.

“Penampilan yang sangat bagus. Tiga laga, tiga kemenangan, dan yang terpenting kami berada di puncak klasemen Liga Champions UEFA. Kami tahu laga-laga sulit menanti, tapi kami akan terus berjuang untuk finis di delapan besar,” kata Dembele dikutip dari laman resmi UEFA dinukil ANTARA, Rabu (22/10/2025).

PSG unggul terlebih dahulu melalui gol Willian Pacho pada menit ketujuh, sebelum eksekusi penalti Alex Garcia pada menit ke-38 menyamakan kedudukan untuk Leverkusen.

Dwigol Desire Doue pada menit ke-41 dan 45, serta gol Khvicha Kvaratskhelia pada menit ke-44 membawa PSG unggul 4-1 sebelum turun minum.

Nuno Mendes kemudian membuka keran gol PSG pada babak kedua melalui golnya pada menit ke-50. Aleix Garcia memperkecil ketertinggalan Leverkusen pada menit ke-54, sebelum gol-gol Dembele (66’) dan Vitinha (90’) memastikan pesta PSG.

Pemain asal Prancis itu juga menyoroti perubahan besar yang terjadi di skuad musim ini, yang menurutnya memberi dasar kuat bagi Paris untuk melangkah jauh di kompetisi antarklub tertinggi Eropa itu.

“Kami memulai kampanye ini dengan sangat baik, terutama mengingat betapa sulitnya musim lalu. Posisi kami sekarang cukup bagus, dan kami berharap itu bisa terus berlanjut,” tutur Dembele.

Baca Juga: Ogah Berkelit, Diego Simeone Akui Arsenal Hancurkan Atletico Dalam 13 Menit

Ia turut merayakan penampilan ke-100-nya bersama klub ibu kota Prancis tersebut, yang disebutnya sebagai motivasi tambahan untuk terus berkontribusi.

“Saya sangat senang, dan saya ingin tampil lebih banyak lagi. Saya akan melakukan segala yang saya bisa untuk membawa kesuksesan bagi Paris,” kata pemain 28 tahun itu.

Menatap laga berikutnya melawan Bayern Munich, Dembele menegaskan PSG tidak akan meremehkan kekuatan lawan.

“Mereka tim yang hebat. Kami sudah pernah bertemu mereka tahun lalu, baik di Liga Champions maupun di Piala Dunia Antarklub. Itu akan menjadi pertandingan yang sulit,” pungkasnya.

PSG akan menjamu Bayern pada laga berikutnya di Liga Champions, pada 5 November.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI