PSSI Kembali Datangkan Wasit Asing untuk Putaran Kedua BRI Super League

Irwan Febri Suara.Com
Kamis, 22 Januari 2026 | 06:10 WIB
PSSI Kembali Datangkan Wasit Asing untuk Putaran Kedua BRI Super League
Wasit asal Jepang Yudai Yamamoto (dua dari kanan) diumumkan menjadi wasit full-time PSSI untuk kompetisi di bawah naungan I.League pada jumpa pers bertajuk "PSSI Full-time Referee for I.League" di Menara Mandiri II, Jakarta, Senin (22/12/2025). (Antara/Zaro Ezza Syachniar)
Baca 10 detik
  • Ketua Komite Wasit PSSI, Yoshimi Ogawa, merencanakan penggunaan wasit asing lagi pada putaran kedua Super League 2025/2026.
  • Pada putaran pertama, wasit asing dari Singapura, Uzbekistan, Malaysia, dan Korea Selatan telah memimpin beberapa pertandingan liga.
  • PSSI tetap meningkatkan kepercayaan pada wasit lokal sembari mengandalkan wasit asing berkualitas termasuk Yamamoto Yudai penuh waktu.

Suara.com - Ketua Komite Wasit PSSI, Yoshimi Ogawa, memastikan pihaknya kembali berencana menghadirkan wasit asing untuk memimpin pertandingan pada putaran kedua BRI Super League 2025/2026.

Langkah tersebut melanjutkan kebijakan pada putaran pertama, yang telah melibatkan sejumlah pengadil dari luar negeri.

Pada paruh pertama musim ini, beberapa wasit asing tercatat sudah memimpin laga Super League, di antaranya Muhammad Taqi asal Singapura, Nadjafaliev Asker dari Uzbekistan, Muhammad Nazmi (Malaysia), serta Ko Hyung-jin dari Korea Selatan.

“Sebenarnya bukan hanya wasit asing, namun kami perlu mengundang wasit-wasit berkualitas dari luar negeri. Bagaimanapun, kita perlu memahami, kami perlu untuk meminta mereka mengerti, karena wasit-wasit papan atas Asia juga sibuk memimpin di ACLE (AFC Champions League Elite), ACL 2,” ujar Ogawa.

Meski demikian, Ogawa menegaskan Komite Wasit PSSI juga mulai memberikan kepercayaan lebih besar kepada wasit lokal untuk memimpin pertandingan Super League.

“Namun pada prinsipnya, sekarang kami memiliki kepercayaan kepada beberapa wasit lokal. Itulah mengapa sebisa mungkin kami semestinya menunjuk wasit lokal (untuk memimpin pertandingan-pertandingan),” jelasnya.

Ogawa turut menyinggung keberadaan Yamamoto Yudai yang saat ini berstatus sebagai wasit asing penuh waktu di Indonesia. Menurutnya, kehadiran Yamamoto juga menjadi bagian dari upaya meningkatkan kualitas kepemimpinan pertandingan.

“Sekarang juga ada Yamamoto Yudai yang menjadi wasit asing penuh waktu. Itulah mengapa kami juga percaya ia dapat memberikan keputusan berkualitas di atas lapangan. Tapi ya, kami tetap mengundang wasit asing yang benar-benar merupakan wasit berkualitas,” tutup Ogawa.

(Antara)

Baca Juga: Bojan Hodak Bawa Kabar Baik Jelang Persib vs PSBS Biak, Apa Itu?

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI