Hrithik Roshan Tembus Box Office Amerika Utara

Madinahadmin Suara.Com
Senin, 20 Oktober 2014 | 10:00 WIB
Hrithik Roshan Tembus Box Office Amerika Utara
Bintang film Hollywood Hrithik Roshan

Suara.com - Aktor Bollywodd Hrithik Roshan mengukir sejarah baru perfilman India di manca negara. Bang Bang, Film layar lebar terbaru yang dia bintangi sukses menembus box office Amerika Utara.

Film produksi Fox Star ini berhasil meraup pemasukan kotor 2,56 juta dolar atau setara Rp30,9 miliar Amerika sejak diputar 3 pekan lalu. Roshan mengalahkan rival beratnya Salman Khan di film Kick yang hanya menangguk 2,47 juta dolar atau Rp29,8 miliar.

Bang Bang sekaligus dinobatkan sebagai paling sukses di Amerika Utara sepanjang sejarah dan diputar serentak di 100 bioskop.

"Tidak ada film (India) yang dirilis di sini (Amerika Utara) sejak Happy New Year, jadi kemenangan ini harus terus dilanjutkan," kata direktur Fox Star Vijay.

"Film ini memiliki skala dan aksi yang sangat memukau. Kami melepas film ini di 850 bioskop di seluruh dunia dan menjadi film Bollywood paling terbesar," lanjutnya.

Sukses serupa juga diraih Bang Bang di sejumlah negara Timur Tengah seperti Lebanon, Irak dan Burma.(Variety)

REKOMENDASI

TERKINI